Home > Berita > Riau

”Amarah” Demo Soroti Dugaan Kasus-kasus yang Melilit Bank Riau Kepri

”Amarah” Demo Soroti Dugaan Kasus-kasus yang Melilit Bank Riau Kepri

Demo ”Amarah” yang berlangsung di depan Gedung Bank Riau Kepri, Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru, Rabu (18/4/2018). (foto: riau24.com)

Rabu, 18 April 2018 13:33 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com – Puluhan orang melakukan demonstrasi di depan Kantor Bank Riau Kepri (Gedung Menara Dang Merdu Bank Riau Kepri) di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru, Rabu (18/4/2018).Para pendemo yang mengatasnamakan diri mereka Aliansi Masyarakat Riau Bermarwah (Amarah) menyoroti dugaan kasus-kasus yang melilit bank milik Pemerintah Provinsi Riau dan Kepulauan Riau (Kepri) itu.

BACA JUGA:

. Kala Dirut Bank Riau Kepri dan Humasnya Kompak Bungkam Ditanya soal Harga Sewa Ruko Kantor Cabang di Jakarta Rp1,4 Miliar per Tahun

. Wow! Biaya Sewa Ruko Kantor Cabang Bank Riau Kepri di Jakarta Rp1,4 Miliar per Tahun, padahal Ruko Sebelahnya Hanya Rp300 Jutaan

Beberapa isu yang mereka soroti sebagaimana berita yang dilansir potretnews.com dari laman riau24.com, di antaranya adalah dugaan kredit fiktif, kredit bermasalah, hingga penerbitan dan pembelian obligasi.

Selain itu, ”Amarah” juga menyoroti beberapa pejabat di BRK yang diduga bermasalah. Dari selebaran yang dibawa oleh pengunjuk rasa tersebut, ada beberapa nama yang mereka sebutkan.

”Mereka yang diduga bermasalah itu adalah Syahrul Ilyas, Ashari, Mukhlis, Eka Afriadi, Sarjoni Amnan, Amril Daud, Yudi Aditya dan Fajar Restu," kata orator aksi.

Di sisi lain, ”Amarah” juga menyoroti dugaan karyawan Bank Riau Kepri yang banyak memiliki hubungan kekerabatan dengan Direktur Utama (Dirut) Bank Riau Kepri. ”Tidak hanya dirut, pejabat BRK juga sering memasukkan keluarganya untuk bekerja sebagai karyawan. Hal itu menjadikan BRK adalah perusahaan keluarga," teriak sang orator.

BACA JUGA:

. Punya Segudang Prestasi, Sayangnya Bank Riau Kepri Miskin Pelayanan Informasi

. Oalah, Ternyata Bank Riau Kepri Tidak Membentuk PPID padahal Harusnya Wajib

Pada bagian akhir demo, ”Amarah” menyatakan sikap agar Irvandi Gustari dipecat dari kursi Dirut Bank Riau Kepri. Tuntutan itu mereka sampaikan sebagai bentuk keprihatinan terhadap dugaan kasus-kasus yang membelit Bank Riau Kepri. ***

Editor:
Sahril Ramadana

wwwwww