Besok, Operasi Zebra Siak 2016 Digelar di Pekanbaru, Siapkan Surat Kendaraan Anda kalau Tak Mau Disemprit, Ini Titik yang Disasar Polisi

Besok, Operasi Zebra Siak 2016 Digelar di Pekanbaru, Siapkan Surat Kendaraan Anda kalau Tak Mau Disemprit, Ini Titik yang Disasar Polisi

Seorang Polantas memasang imbauan sosialisasi Operasi Zebra Siak 2016 di pagar median Jalan Sudirman depan Mapolda Riau beberapa waktu lalu. (foto: goriau.com)

Selasa, 15 November 2016 20:35 WIB

PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Kepolisian Resort Kota (Polresta) Pekanbaru, Rabu (16/11/2016) besok mulai menggelar Operasi Zebra Siak 2016 yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Budi Setiawan mengungkapkan, dalam kegiatan tersebut, akan ada 90 personel, baik jajaran Satlantas, Sabhara, Reserse dan Intelkam.

BERITA TERKAIT:

. Mulai 16 November 2016 Ada Operasi Zebra Siak di Riau, Lengkapi Surat Kendaraan Anda!

"Sasarannya titik-titik yang memang rawan kecelakaan lalulintas, rawan pelanggaran lalulintas maupun tindak kriminal dan titik rawan macet," kata Budi di ruang kerjanya, Selasa (15/11/2016) sore.

"Target operasi kita, 80 persen penindakan dengan tilang, termasuk pelanggaran-pelanggaran yang kasat mata dan dinilai mengakibatkan kecelakaan fatal, baik helm maupun kaca spion," imbuhnya sebagaimana dikutip potretnews.com dari GoRiau.com.

Masih kata Kasat, dalam operasi Zebra Siak 2016 tersebut, total ada 16 titik. Di antaranya, Jalan HR Soebrantas, Jalan Yos Sudarso, Jalan Soekarno Hatta (Arengka I), Jalan Sudirman dan Jalan Arifin Achmad.

"Operasi kita lakukan secara hunting (patroli), karena jika terfokus di satu titik, dinilai kurang optimal menekan angka pelanggaran," ujar kasat.***

Editor:
Hanafi Adrian

Kategori : Pekanbaru, Umum
wwwwww