Home > Berita > Riau

Rapat Banmus Tak Kuorum, Nama Septina Primawati RZ Batal Diumumkan sebagai Ketua DPRD Riau

Rapat Banmus Tak Kuorum, Nama Septina Primawati RZ Batal Diumumkan sebagai Ketua DPRD Riau

Pengurus DPP Partai Golkar Septina Primawati RZ (no 2 dari kiri) bersama Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto.

Selasa, 16 Agustus 2016 18:25 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Nama Dra Hj Septina Primawati Rusli Zainal (RZ) gagal diumumkan dalam forum resmi sebagai Ketua DPRD Riau. Pembatalan rapat dilakukan Pimpinan Sidang Wakil Ketua Ir H Noviwaldy Jusman, Selasa (16/8/2016), setelah menyatakan Rapat Badan Musyawarah (Banmus) untuk mengajukan tersebut tidak kuorum. Pembatalan tersebut langsung mendapat interupsi Anggota DPRD Riau Eddy A Moh. Yatim yang mengatakan secara aturan rapat sudah menenuhi quorum karena diikuti oleh 17 anggota dewan. Namun interupsi tersebut tidak menghentikan Noviwaldy mengetuk palu tanda rapat ditutup.

Usai rapat, Eddy A Moh Yatim mengaku kecewa dengan keputusan pembatalan tersebut, karena menurutnya masyarakat dan Anggota Dewan Riau sudah lama berharap agar posisi kosong Ketua DPRD tersebut segera terisi.

"Kita sudah lama berkeinginan untuk mendapatkan pimpinan dewan. Justru nama sudah ada malah diperlambat. Kalau memang bisa segera, kenapa harus ditunda?. Kita tidak tahu apakah ada motif atau muatan politik tertentu," kata Eddy Yatim.

Sementara itu Noviwaldy mengaku, batalnya rapat bukan karena dewan ingin menunda, namun memang kondisi rapat Banmus sesuai mekanisme untuk mengumumankan, tidak kuorum. Dewan menurutnya akan menjadwal ulang melalui Banmus, paling lambat Kamis (18/8/2016) segera diumumkan.

Nama Septina Primawati diusulkan sebagai Ketua DPRD Riau setelah Ketua DPD I Partai Golkar Riau Arsyadjuliandi Rachman mengeluarkan surat keputusan bernomor B-59/DPD-Golkar-7/IIV/2016. Septina saat ditemui belum mau berkomentar tentang pembatalan tersebut. Istri bekas Guberbur Riau Rusli Zainal ini dipilih setelah gonjang ganjing keputusan antara pengurus DPD I Provinsi Riau dan DPP Partai Golkar. ***

Editor:
Mukhlis

Sumber:
GoRiau.com

wwwwww