Peringati HUT ke-23, DWP Bengkalis Gelar Lomba Masak Makanan Tradisional, Ini Pemenangnya!

Peringati HUT ke-23, DWP Bengkalis Gelar Lomba Masak Makanan Tradisional, Ini Pemenangnya!

Sekdakab Bengkalis Bustami HY melihat salah satu makanan tradisional khas Melayu Bengkalis yang dibuat oleh peserta. (F-JUNAIDI USMAN)

Kamis, 17 November 2022 16:03 WIB
JUNAIDI USMAN
BENGKALIS, POTRETNEWS.com – Dalam rangka menyongsong  dan menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Bengkalis menggelar Lomba Masak Makanan Tradisional Khas Melayu Bengkalis, Kamis (17/11/2022), bertempat di halaman Kantor Bupati Bengkalis. Lomba ini diikuti oleh 27 peserta dari perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis, dan sejumlah instansi vertikal.

Sebelum acara dimulai, Sekretaris Daerah Bengkalis H Bustami HY berkesempatan meninjau semua deretan meja peserta lomba membuat makanan tradisional khas Melayu Bengkalis. Sekda Bustami HY juga mengucapkan selamat berlomba kepada semua peserta, dan berharap semoga melalui kegiatan ini silaturrahim selalu terjaga dengan baik.

Dalam sambutannya, Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Hj Akna Juita Bustami mengatakan, tujuan kegiatan lomba ini selain menyemarakan peringatan HUT DWP ke-23 juga untuk meningkatkan tali silaturahim, serta untuk meningkat kreativitas sesama organisasi wanita.

“Mudah-mudahan melalui kegiatan ini dapat menjaga tali silaturahim kita supaya tetap terjalin dengan baik, kemudian tetap melestarikan kue-kue atau makanan tradisional khas Melayu Bengkalis,” harap Akna.

Istri dari Sekda Bustami ini juga menyebutkan, lomba ini dapat menjadi tempat berkreasi bagi ibu-ibu dalam mengembangkan bakat dan minatnya, sehingga dapat tersalurkan dengan baik. “Harapan kita juga kegiatan ini dapat menambahkan pengetahuan serta mengambil apa-apa yang terbaik,” ungkapnya lagi.

Tak lupa juga Akna mengucapkan terima kasih kepada seluruh DPW di lingkungan Perangkat Daerah Kabupaten Bengkalis dan instansi vertikal yang ikut berlomba.

Setelah melalui “adu skill” memasak, pada akhirnya didapatkan para pemenang Lomba Masak Makanan Tradisional Khas Melayu Bengkalis yang ditaja DWP Kabupaten Bengkalis.

Juara I berhasil diraih DWP Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis, juara II DWP Imigrasi Bengkalis dan juara III dari Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Bengkalis.

Berikutnya, pemenang harapan I diperoleh DWP DPMPTSP, harapan II DWP Kemenag, harapn III DWP Dinas PUPR, harapan IV Dinas PMD, V DWP Disdukcapil, VI DWP Sekretaris Daerah dan harapan VII DWP Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan Bengkalis.

Para pemenang lomba masak makanan tradisional tersebut dinilai oleh juri I Rahmi, juri II Erlina Wati dan juri III Meri Yusrianti. Pada kesempatan itu, Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Hj Akna Juita memberikan ucapan selamat kepada para pemenang lomba. ***

wwwwww