Home > Berita > Umum

Harga Minyak Goreng di Pekanbaru Tembus Rp20.000 per Liter

Harga Minyak Goreng di Pekanbaru Tembus Rp20.000 per Liter
Sabtu, 19 Maret 2022 10:13 WIB

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Harga minyak goreng dijual di warung sembako Kota Pekan Baru, Riau tembus mencapai Rp 20.000 per liter karena tingginya permintaan warga di daerah setempat.

Sejumlah warga di Kota Pekanbaru mengeluhkan kenaikan minyak goreng curah menjadi Rp 20.000/liter karena penjualannya hanya ditemukan pada satu warung sembako saja, sedangkan di ritel modern dan warung lainnya tidak menyediakan minyak goreng dalam bentuk kemasan.

"Minyak goreng dalam kemasan makin langka saja. Di mana-mana sudah dicari tidak bisa ditemukan itu pun hanya satu pedagang yang menjual minyak goreng curah, juga dengan harga mahal pula, " kata Det, warga Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru di Pekanbaru, Jumat (18/3/2022), melansir Beritasatu.com.

Kelangkaan minyak goreng di daerah itu juga diakui warga lainnya Yeni (45) dan Bude Yetno. Kelangkaan minyak goreng sudah terlalu lama terjadi sehingga kondisi ini perlu mendapat perhatian pemerintah maupun dinas terkait.

"Pandemi Covid-19 belum usai, pendapatan warga melemah. Ini juga kami makin susah menemukan minyak goreng, ya kalau memasak tidak pakai minyak juga tidak enak,"ungkap warga.

Susi warga Kecamatan Marpoyan mengatakan, kalau dirinya terkejut saat membeli minyak goreng di pasar ritel yang tiba-tiba penuh di etalase pajangan minyak goreng.Bahkan minyak goreng yang dipajang telah dicantumkan harga jual Rp 24.500 per liter.

"Kami menduga ada penimbunan yang disengaja oleh distributor dan pedagang minyak goreng,” kata Susi. ***

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Umum, Pekanbaru
wwwwww