Lewat Pramuka, Bupati Adil Ingin Tingkatkan Kreativitas Milenial Kabupaten Meranti

Lewat Pramuka, Bupati Adil Ingin Tingkatkan Kreativitas Milenial Kabupaten Meranti

Bupati Kepulauan Meranti, HM Adil menandatangani ikrar pelantikan yang disaksikan oleh Ketua Kwarda 04 Gerakan Pramuka Riau HM Azaly Johan SH.

Selasa, 13 Juli 2021 18:08 WIB
Rachdinal

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Bupati Kepulauan Meranti, Riau, HM Adil resmi dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka setempat masa bakti 2020-2025. Pelantikan ini dilakukan langsung oleh Ketua Kwartir Daerah 04 Gerakan Pramuka Riau Azaly Johan, pada Senin (12/7/2021) di aula kantor bupati.

Selain melantik Adil, Azaly juga melantik Wakil Bupati Kepulauan Meranti Haji Asmar menjadi Wakil Ketua Mabicab. Pelantikan itu dihadiri sejumlah Forkompinda Kepulauan Meranti, kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti, serta pengurus Kwarda 04 Gerakan Pramuka Riau dan Mabida Gerakan Pramuka Riau.

Usai dilantik, Adil dalam sambutannya meminta kepada anak buahnya yaitu seluruh kepala OPD untuk mengaktifkan satuan karya di lingkungannya masing–masing guna menelusuri bakat dan keterampilan kaum milenial di Kabupaten Kepulauan Meranti.

"Saya meminta kepada kepala organisasi perangkat daerah untuk mengaktifkan satuan karya di lingkungannya masing-masing, agar bisa berperan aktif dalam meningkatkan keterampilan anak-anak muda di Kepulauan Meranti untuk mewujudkan Kepulauan Meranti Maju, Cerdas dan Bermartabat,” kata dia.

Sembari membuka pelaksanaan Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Kepulauan Meranti, Adil sebagai bupati berjanji akan mendukung program kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kepulauan Meranti.

”Pada kesempatan ini saya juga membuka pelaksanaan Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Kepulauan Meranti. Harapan saya semoga melalui muscab ini terpilih ketua dan pengurus yang amanah yang mampu membawa Gerakan Pramuka Kepulauan Meranti lebih baik lagi,” ujarnya.

Dalam kesempatan lain, Ketua Kwarda 04 Gerakan Pramuka Riau Azaly Johan mengatakan bahwa Gerakan Pramuka adalah benteng Pancasila. Jadi keberadaan Gerakan Pramuka sangat relevan untuk mendukung visi dan misi Bupati Kepulauan Meranti, yaitu mewujudkan Kepulauan Meranti Maju, Cerdas dan Bermartabat.

”Melalui Gerakan Pramuka, kita dapat membangun semangat nasionalisme dan patriotisme. Maka terkait Visi Pak Bupati untuk mewujudkan Kepulauan Meranti Maju, Cerdas dan Bermartabat yaitu dengan mengoptimalkan perhatian terhadap sektor ppendidikan,” paparnya.

Menurut Azaly, dalam mewujudkan visi dan misi itu, sektor pendidikan diniliai hal yang sangat tepat. Dan peran dari Gerakan Pramuka sangat penting dalam meningkatkan Keterampilan anak-anak bangsa.

”Hal ini sudah sangat tepat karena didalam pembukaan UUD 1945 secara tegas disebutkan bahwa tujuan berdirinya Negara ini adalah Mencerdaskan Bangsa dan mewujudkan kesejahteraan. Artinya, ketika warga negara sudah cerdas, maka kesejahteraan dengan sendirinya akan terwujud. Jadi dalam kesempatan ini saya titipkan Gerakan Pramuka Kepulauan Meranti kepada Kakak Ketua Mabicab untuk dibimbing, serta didukung agar kedepan semakin maju dan berkembang,” ujarnya.

Sedangkan Sekretaris Mabida Gerakan Pramuka Riau Indrawansyah memberikan apresiasi karena langkah cepat Pelantikan Mabicab Kepulauan Meranti. Ia mengatakan bahwa Kepala Daerah di Kabupaten Kepulauan Meranti sangat perduli dengan Gerakan Pramuka.

”Ini menandakan Bupati/Wakil Bupati Kepulauan Meranti peduli dengan Gerakan Pramuka. Jika peduli dengan Gerakan Pramuka berarti peduli dengan Generasi Muda. Maka melalui program Pak Bupati terhadap Sektor Pendidikan akan memenuhi harapan Masyarakat Kepulauan Meranti untuk mendapatkan Pendidikan yang layak. Dan Gerakan Pramuka bisa mengambil peran ini untuk itu pemenuhan SKU dan TKK mesti menjadi kurikulum latihan di gugus depan sehingga kualitas peserta didik terukur,” pungkasnya.

Diketahui tim penggerak PKK Kepulauan Meranti, Hj Rinarni terpilih sebagai Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kepulauan Meranti Masa Bakti 2020-2025 melalui pelaksanaan Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Kepulauan Meranti. Ia juga langsung dilantik oleh Bupati Kepulauan Meranti. ***

Kategori : Meranti, Umum
wwwwww