Unilak Gelar Rektor Cup, Junaidi Berharap Mahasiswanya Makin Kompak

Unilak Gelar <i>Rektor Cup</i>, Junaidi Berharap Mahasiswanya Makin Kompak

Rektor Unilak Dr Junaidi melakukan tendangan pertama menandai dimulainya Turnamen ”Rektor Cup”.

Rabu, 20 November 2019 09:27 WIB
Muhammad Amin

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Universitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru, Riau, resmi menggelar Turnamen Sepak Bola Rektor Cup di lapangan kampus, Jl Yos Sudarso, Rumbai, Selasa (19/11/2019).

Pembukaan dilakukan oleh Rektor Unilak Dr Junaidi ditandai dengan melakukan tendangan perdana saat pertandingan pembuka antara tim Fakultas Teknik dan Fakultas Pertanian.

Terlihat hadir pada pembukaan turnamen yang 10 tim itu antara lain; Wakil Rektor II Ermina Sari STP MSc, Wakil Rektor III Dr Eddy Asnawi, para dekan, wakil dekan, dan dosen.

Dalam sambutannya, rektor berharap kawan kawan mahasiswa dan alumni menjaga sportivitas, dan jangan sampai terjadi bentrok antarfakultas. Turnamen ini bertujuan untuk membangun kerja sama dan kekompakan sesama mahasiswa di lingkungan Unilak.

"Melalui turnamen ini saya berharap lahir pemain-pemain sepak bola yang membela Unilak dan mengikuti pertandingan dengan kampus lain atau klub lain. Mudah-mudahan bisa menghasilkan prestasi,” kata rektor.

Sementara itu, Ketua Panitia, Bimo, mengatakan, turnamen ini memperebutkan piala bergilir dan uang tunai jutaan rupiah. Untuk juara I sebesar Rp3 juta, juara II Rp2 juta, dan juara III Rp1 juta.

Seluruh pertandingan Rektor Cup yang menggunakan sistem setengah kompetisi itu dipimpin wasit dari PSSI Pekanbaru.

Tim yang ambil bagian dalam turnamen ini yaitu; Fakultas Ilmu Administrasi, Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, Fakultas Teknik, dan Fasilkom.

Lalu, Fakultas Pertanian, Fakultas Kehutanan, FKIP, Fakultas Ilmu Budaya, dan tim dari alumni. Pada pertandingan pembuka, juara bertahan 2018 Fakultas Pertanian kalah tipis dari Fakultas Teknik dengan skor 1-0. ***

Kategori : Pekanbaru, Sport
wwwwww