Home > Berita > Riau

Dosen Umri Raih Gelar Doktor Kajian Teroris dan Media

Jum'at, 08 Maret 2019 08:20 WIB
Muhamad Maulana
dosen-umri-raih-gelar-doktor-kajian-teroris-dan-mediaMomen usai sidang promosi doktor.
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Media massa ternyata terjebak dalam wacana Barat yang menggulirkan Islam sebagai agama radikal dan teroris. Cover both side yang seharusnya dilakukan media ternyata cenderung diabaikan. Fakta itu terungkap dalam Disertasi Aidil Haris SSos MSi pada sidang terbuka promosi doktor program studi doktoral Komunikasi dan Penyiaran Islam Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, Medan. Sidang tersebut dipimpin Direktur Pascasarjana UIN Sumatera Utara Prof Dr Syukur Kholil MA, Rabu (6/3/2019).

Dosen Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Riau (Umri)  itu, pada sidang tersebut juga memaparkan bahwa  media hanya memiliki satu informan utama saja dalam setiap pemberitaan seputar teroris yaitu pihak kepolisian atau BNPT.

Padahal, idealnya, media harus mengkonfirmasi setiap pemberitaan tersebut secara profesional. Dengan demikian, media akan mampu memfilter setiap pemberitaannya agar tidak terjebak kepada pelabelan teroris terhadap Islam.

Dalam sidang terbuka promosi doktor tersebut dipimpin Prof Dr Syukur Kholil MA, Sekretaris sidang Dr Achyar Zein MAg, tim penguji masing-masing; Prof Dr Suwardi Lubis MS, Prof Dr Lahmuddin Lubis, Dr Erwan Efendi MA, Dr Ahmad Thamrin Sikumbang MA.

Berhasilnya Aidil Haris mempertahankan disertasinya, maka Riau telah memiliki seorang doktor dan pakar pada kajian teroris dan media yang merupakan satu-satunya di Riau.

Sedikit ulasan, Dr. Aidil Haris merupakan Dosen Fakultas Ilmu Komunikasi Umri dan pernah pula menjabat sebagai Wakil Dekan Fikom Umri pada 2010-2014.

Sebelum mengabdikan diri sebagai dosen, Aidil Haris cukup lama terjun di dunia wartawan. Diawali dari menjadi aktivis di pers kampus saat kuliah S1 di Jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Suska Riau.

Ia juga pernah menjadi wartawan di tabloid politik Pondasi, mengelola website Gubernur Riau Rusli Zainal (bangrusli.net), serta koordinator liputan di Harian pagi Rakyat Riau. ***
Kategori : Riau, Umum
wwwwww