Home > Berita > Riau

Korem 031/Wirabima Resmi Dipimpin Brigjen TNI Edy Nasution

Korem 031/Wirabima Resmi Dipimpin Brigjen TNI Edy Nasution

Suasana Sertijab Danrem 031/Wirabima, Kamis (24/8/2017).

Kamis, 24 Agustus 2017 10:35 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Korem 031/Wirabima yang digelar di halaman makorem, Jalan Sisingamangaraja, Pekanbaru., Kamis (24/8/2017) pagi berlangsung meriah, dengan dihadiri ratusan undangan, mulai pejabat petinggi, forkopimda hingga tokoh masyarakat. Dengan begitu, Brigjen TNI Edy Nasution pun resmi menjabat posisi Danrem 031/Wirabima menggantikan Brigjen TNI Abdul Karim, yang dipromosikan ke Mabes sebagai Kabagbintalad. Sertijab ini juga dihadiri langsung oleh Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Cucu Somantri.

Sertijab ini juga menyajikan berbagai atraksi dari para prajurit TNI, mulai dari marching band hingga parade bela diri. Penampilan tersebut tak ayal membuat tamu dan undangan yang hadir berdecak kagum. Wajar saja, selain bertubuh tegap, gerakan prajurit-prajurit tersebut juga dinamis.

Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen Cucu Somantri mengatakan, Sertijab itu bertujuan untuk penyegaran dalam organisasi. Ini dilakukan secara berkesinambungan, agar tetap profesionalisme. "Diharapkan memberi peran dalam profesionalisme kerja sekaligus peningkatan SDM," katanya, dilansir potretnews.com dari GoRiau.com.

Tampak hadir Gubrnur Riau Arsyadjuliandi Rachman, Ketua DPRD Riau, Kapolda Irjen Zulkarnain, Danlanud Roesmin Nurjadin Marsma Age Wiraksono, jajaran Komandan Kodim, Kapolres, tokoh masyarakat, organisasi dan lain sebagainya, yang ditaksir berjumlah 300-an undangan.

Untuk diketahui, Brigjen TNI Edy Nasution ini bukan orang baru lagi di Provinsi Riau. Sejak kecil hingga remaja dirinya tumbuh di negeri melayu, tepatnya di Kabupaten Bengkalis. ***

Editor:
Muh Amin

Kategori : Riau, Umum, Peristiwa
wwwwww