Home > Berita > Umum

Hingga Juni 2017, Angkasa Pura II Operasikan 17 Rute Baru

Hingga Juni 2017, Angkasa Pura II Operasikan 17 Rute Baru

Ilustrasi.

Senin, 03 Juli 2017 11:32 WIB
JAKARTA, POTRETNEWS.com - PT Angkasa Pura II (AP II) sepanjang periode Januari hingga Juni 2017 telah membuka 17 rute penerbangan melalui sejumlah bandara yang dikelolanya. Direktur Utama AP II, Muhammad Awaluddin mengatakan, perseroan terus mendukung pembukaan rute baru dan penambahan frekuensi penerbangan di bandara-bandara yang dikelola perusahaan.

”Kami memberikan apresiasi kepada maskapai yang telah memperluas konektivitas penerbangan dengan membuka rute baru di bandara-bandara AP II, khususnya saat periode angkutan Lebaran tahun ini,” kata Awaluddin dalam rilisnya di Jakarta, kemarin, dilansir potretnews.com dari koran-sindo.com.

Menurutnya, pembukaan rute pada saat angkutan Lebaran merupakan langkah positif maskapai karena akan memberikan jaminan tingginya tingkat keterisian penumpang (load factor ) di rute tersebut. Selain itu, juga memberikan alternatif pilihan penerbangan kepada pemudik. “Semakin banyaknya jaringan penerbangan di bandarabandara AP II, juga tidak lepas dari pemberian insentif bagi maskapai yang membuka rute baru atau menambah frekuensi penerbangan, termasuk pada periode angkutan Lebaran,” katanya.

Penambahan penerbangan tersebut antara lain akan berdampak pada semakin lancarnya arus perpindahan barang dan orang, termasuk mendukung pengembangan perekonomian dan sektor pariwisata nasional. Ke-17 rute penerbangan tersebut di antaranya Garuda Indonesia membuka rute Jakarta- Banyuwangi, AirAsia membuka rute Pontianak-Kuching (Malaysia), dan Citilink membuka rute Jakarta-Dili (Timor Leste). Ada juga Sriwijaya Air membuka rute Jakarta-Sampit dan Jakarta-Pangkalan Bun serta Wings Air membuka rute Jambi- Tanjung Karang, Jambi-Padang, dan Padang-Tanjung Karang.

Selanjutnya Batik Air membuka rute Jambi-Jakarta, Pontianak-Jakarta, Jakarta- Lubuklinggau. Sementara Lion Air membuka rute Bandung-Pekanbaru, Bandung-Lombok, Palembang- Surabaya, Palembang Medan, Palembang-Solo, dan Palembang- Yogyakarta. “Sementara dalam waktu dekat juga akan dibuka penerbangan Jakarta- Makau dan Bandung-Pontianak,” ujarnya. Dia menegaskan, banyaknya rute baru yang dibuka tidak lepas dari strategi AP II menerapkan kebijakan insentif bagi maskapai membuka rute baru.

Selain itu, juga adanya kerja sama dengan pemerintah dan praktisi pariwisata dalam mempromosikan objek wisata, terutama di Indonesia bagian barat. Adapun dari rute-rute baru yang dibuka maskapai sepanjang Januari-Juni 2017, tujuh rute dibuka oleh maskapai pada saat periode angkutan Lebaran tahun ini, yaitu Jakarta-Banyuwangi oleh Garuda Indonesia; Jambi-Tanjung Karang, Padang- Tanjung Karang, dan Jambi-Padang oleh Wings Air; Bandung-Pekanbaru oleh Lion Air; serta Jakarta-Sampit dan Jakarta-Pangkalan Bun oleh Sriwijaya Air.

“Dengan bertambahnya penerbangan, maka pada tahun ini kami optimistis jumlah pergerakan penumpang dapat mencapai 100 juta orang. Di mana sekitar 60-70% dari jumlah tersebut merupakan pergerakan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta,” katanya. Distrik Manager Lion Air Group Pontianak, Lukman Nurjaman mengatakan, Lion Air kembali melakukan ekspansi bisnis dengan membuka rute penerbangan Pontianak- Bandung yang akan dilayani perdana mulai hari ini.

“Mulai besok, per tanggal 3 Juli 2017, Lion Air terbang langsung dari Pontianak melalui Bandara Internasional Supadio menuju Bandung melalui Bandara Internasional Husein Sastranegara,” ujar Lukman, kemarin. Lukman menjelaskan, jadwal penerbangan Pontianak (PNK)-Bandung (BDO), yakni pukul 19.45-21.45 WIB. Menurutnya, penambahan jadwal yang dilakukan untuk mengakomodasi kebutuhan pelanggan yang tinggi pada rute tersebut. “Antusias yang besar dengan keterisian maksimal dan adanya slot jam terbang yang masih tersedia, membuat kami perlu merealisasikan penambahan ini,” kata dia.

Lukman berharap penambahan rute tersebut bisa meningkatkan perekonomian Pontianak dan Kalbar pada umumnya. “Dengan terbukanya jalur transportasi udara akan mempermudah baik arus manusia maupun barang dari dan ke Pontianak sehingga hal demikian akan mendorong dan meningkatkan perekonomian,” ujarnya. Selain rute Pontianak-Bandung, pada Juli 2017 Lion Air juga menerbangi rute Pontianak- Makasar, Pontianak-Medan, dan Pontianak-Semarang.

“Mulai tanggal 9 Juli 2017 akan terbang rute ke Makassar melalui Bandara Internasional Hasanudin pukul 19.10-22.15 WIB dan pada tanggal 10 ke Medan melalui Bandara Internasional Kuala Namu pukul 19.10-22.15 WIB dan Semarang melalui Bandara Achmad Yani pukul 09.50-11.20 WIB,” kata Lukman. Ia menambahkan, selain rute baru tersebut, Lion Air juga menambah frekuensi untuk penerbangan ke Batam menjadi dua kali per hari. “Penambahan frekuensi Pontianak-Batam tersebut pada pukul 08.55 WIB- 10.10 WIB,” kata Lukman. Ia menyebutkan, dengan penambahan jadwal yang ada, kini Lion Air terbang 17 kali per hari melayani rute dari Pontianak.

“Sedangkan secara umum Lion Air telah terbang ke lebih dari 44 destinasi domestik maupun internasional dengan mengoperasikan 113 unit armadanya dengan tipe Boeing 737- 800/900, Boeing 747-400, dan Airbus A330-300 yang setiap harinya terbang lebih dari 627 penerbangan per harinya,” kata Lukman. ***

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Umum, Pekanbaru
wwwwww