11 Pasang Bakal Calon Kepala Daerah di Riau Jalani Tes Kesehatan

11 Pasang Bakal Calon Kepala Daerah di Riau Jalani Tes Kesehatan

Para bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah di Riau menjalani tes tertulis.

Senin, 26 September 2016 13:28 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - 11 calon dari Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar yang akan maju pada Pilkada serentak mengikuti tes kesehatan dan psikologi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad Pekanbaru, Senin (26/9/2016). Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru, Amiruddin Sijaya mengatakan untuk Paslon Kota Pekanbaru mengikuti tes psikologi dan psikiatrik sedangkan Paslon Kampar pemeriksaan jasmani dan narkoba.

"Jadi pemeriksaan akan dilaksanakan dua hari. Besok Paslon Kota Pekanbaru akan mengikuti pemeriksaan jasmani dan narkoba," kata Amiruddin.

24 dokter akan melakukan pemeriksaan untuk semua pasangan calon yang akan bertarung di pilkada ini. Selain itu juga ada sembilan psikolog, delapan dari Badan Narkotika Nasional (BNN), lima dari konselor HIV/AIDS.

"Banyak yang dilibatkan dalam tim pemeriksaan Paslon. Bagaimana kita nantinya memudahkan komunikasi dengan Paslon " ujar Direktur RSUD Arifin Achmad, Nurzeli. ***

Editor:
Farid Mansyur

Sumber:
Tribunpekanbaru.com

Kategori : Politik, Peristiwa
wwwwww