Home > Berita > Riau

Paspor Hilang, Kepulangan Seorang Jemaah Haji asal Riau Ditunda karena Menunggu Terbitnya SPLP

Paspor Hilang, Kepulangan Seorang Jemaah Haji asal Riau Ditunda karena Menunggu Terbitnya SPLP

Ilustrasi.

Minggu, 18 September 2016 14:21 WIB
BATAM, POTRETNEWS.com - Seorang jemaah haji asal Kabupaten Bengkalis, Riau, Sumiati Lumoh Sarip yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 1 debarkasi Hang Nadim, Batam, kehilangan paspor sehingga kepulangan ke Tanah Air tertunda. "Seorang jamaah haji kehilangan paspor dan ditanazulkan ke kloter 2," kata Sekretaris Panitia Pelaksana Ibadah Haji Debarkasi Hang Nadim Batam, Syahbudi di Batam, Kepulauan Riau, Minggu (18/9/2016).

PPIH di Arab Saudi membantu Sumiati mendapatkan Surat Pengganti Laksana Paspor (SPLP) dari Konsulat Jenderal RI di Jedah, agar Sumiati tetap dapat pulang ke Indonesia. Dalam SPLP itu, tertulis, "Pemerintah RI memohon kepada semua pihak yang berkepentingan untuk mengizinkan kepada pemegang SPLP ini berlalu secara leluasa dan memberi perlindungan kepadanya".

Dengan surat itu, maka Sumiati akan dipulangkan ke Tanah Air bersala Kloter 2 Debarkasi Batam yang rencananya akan tiba di Bandara Hang Nadim pada Minggu (18/9/2016) sekira pukul 18.35 WIB. Sementara itu, Ketua PPIH Debarkasi Batam Marwin Djamal menyatakan panitia telah bersiap menyambut kedatangan jamaah haji yang dijadwalkan dimulai pada pagi tadi.

"Kami sudah berkoordinasi dengan berbagai pihak, dari maskapai penerbangan untuk ketibaan jemaah dan lainnya," kata Marwin. Pada hari ini debarkasi Hang Nadim melayani dua pemulangan jemaah, yaitu Kloter 1 yang rencananya tiba pukul 8.05 WIB dan Kloter 2 tiba pukul 18.35 WIB. Setibanya di Bandara, jemaah langsung menuju Asrama Haji Batam untuk penyambutan jemaah. Jemaah kemudian beristirahat di Asrama Haji sejenak.

Khusus jemaah asal Provinsi Kepri bisa langsung pulang ke daerah masing-masing. Sedangkan jemaah lainnya menginap semalam di Asrama Haji untuk memulihkan stamina. Pada musim haji tahun ini, debarkasi Hang Nadim Batam melayani lebih dari 8.000 jamaah haji dari Kepri, Riau, Jambi dan Kalimantan Barat. ***

Editor:
Wawan Setiawan

Sumber:
Okezone.com/Republika.co.id

wwwwww