Home > Berita > Siak

Umat Islam Kecamatan Tualang Minta Ampun, Berharap Hujan Turun

Umat Islam Kecamatan Tualang Minta Ampun, Berharap Hujan Turun

Ratusan umat Islam di Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, menggelar Salat Istisqa (salat meminta hujan), (30/10/2015).

Minggu, 01 November 2015 02:20 WIB
Abdul HR
SIAK, POTRETNEWS.com - Ratusan umat Islam di Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau, melaksanakan Salat Istisqa atau salat meminta hujan kepada Allah Swt, di halaman Kantor UPTD Pendidikan setempat, Jumat (30/10/2015). Mereka merendahkan diri memohon ampun kepada Sang Khalik dan berdoa agar Allah Swt memberikan rezeki berupa hujan sesegera mungkin di wilayah itu dan seantero Nusantara. 

Orang muda, tua, laki-laki, perempuan, lintas profesi dan strata sosial, hingga anak-anak berbondongbondong mendatangi tempat pelaksanaan Salat Istisqa, yang diinisiasi Kelompok Kerja Guru (KKG) Agama SD dan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) SMP Kecamatan Tualang.

Ustadz Yurnalis dari Pekanbaru dalam tausiahnya menyinggung tentang perlunya umat untuk melakukan introspeksi diri serta memohon ampun kepada Allah.

Menurut dia, perubahan iklim yang terjadi belakangan memang membuat masyarakat kelimpungan. Cuaca tak lagi bisa diprediksi seperti sebelumnya. Hujan yang biasa sudah turun pada Oktober ini seolah menghilang. Meski di beberapa daerah sudah mulai turun, hujan masih belum merata.

”Saat ini hujan seolah masih menjadi barang mahal sehingga masyarakat di banyak daerah masih harus susah payah mendapatkan air bersih,” kata dia.

Yurnalis juga memberikan contoh masyarakat di Sumatera dan Kalimantan yang ”dipaksa” mempertaruhkan nyawa bergelut dengan bencana kabut asap.

Ketua Panitia Pelaksana, Arman menjelaskan, gagasan menggelar Salat Istisqa semata-mata berharap agar Allah Swt memberi rahmat dengan menurunkan hujan untuk menghilangkan kabut asap karena sangat berdampak pada ancaman jiwa, kesehatan dan aktivitas termasuk pendidikan.

Sementara itu, Pemerintah Kecamatan Tualang mendukung pelaksanaan Salat Istisqa. ”Semoga doa jemaah diijabah Allah dengan menurunkan rahmat, hujan turun dengan lebat dan merata, hingga kabut asap hilang seluruhnya," tutur Sekcam Tualang Hasanah Lufti SSTP. ***

(Akham Sophian)
Kategori : Siak, Umum
wwwwww