Home > Berita > Umum

Ini Beberapa Makanan Khas Riau yang Lezat dan Patut Dicoba

Ini Beberapa Makanan Khas Riau yang Lezat dan Patut Dicoba
Sabtu, 04 Maret 2023 08:18 WIB

RIAU, POTRETNEWS.com — Indonesia sebagai negara khatulistiwa memiliki beragam kekayaan dari alam hingga budaya. Dalam kebudayaan ada kuliner tradisional yang mana semua jenis masakan yang berasal dari berbagai daerah di seluruh Negara Kesatuan Republik Indonesia. Resep dan cara pembuatan kuliner tradisional biasanya bersifat turun temurun.

Selain itu ada cita rasa tradisional yang khas dari satu daerah akan berbeda dengan daerah lainnya. Itulah kenapa kuliner tradisional memiliki banyak keunikan dan kaya akan aneka rasa. Belum ada referensi khusus yang bisa menyebut jumlah pasti kuliner tradisional yang terdapat di Indonesia.

Kuliner tradisional menjadi ciri khas masing-masing daerah. Seperti Jawa Tengah yang dikenal dengan rasa manisnya, atau Manado yang dikenal dengan masyarakat yang paling suka dengan rasa pedas, dan lain sebagainya. Kebudayaan adalah salah satu hal yang wajib terus dilestarikan, begitu juga dengan kuliner tradisional Indonesia yang harus terus dilestarikan dengan cara diperkenalkan kepada generasi muda.

Para leluhur kerap kali menyampaikan agar jangan sampai generasi muda Indonesia lebih mengenal kuliner dari kebudayaan barat yang sekarang sudah merajalela di Indonesia. Usaha untuk memperkenalkan kuliner tradisional telah banyak dilakukan. Sebagai contohnya adalah menyajikan kuliner tradisional dalam bentuk kemasan kaleng.

Salah satu provinsi yang memiliki khazanah kuliner ada Riau yang berada di ujung Pulau Sumatera. Keunikan Riau sebagai salah satu destinasi wisata tak lepas dari posisinya yang cukup strategis. Posisinya berdekatan dengan Malaysia dan Singapura yang hanya dibatasi dengan Selat Malaka. Hal ini membuat Riau secara kultural juga banyak dipengaruhi dengan kebudayaan Melayu, mulai dari logat bicara, seni arsitektur bangunan, sampai urusan kulinernya.

10 Rekomendasi Makanan Khas Riau yang Patut Dicoba

Dilansir dari katadata, berikut 10 rekomendasi makanan khas Riau yang harus dicoba saat berwisata ke provinsi tersebut. Menu makanan khas Riau dapat dicoba untuk dimasak di rumah.

1. Gulai Ikan Patin
Makanan khas Riau yang pertama untuk menjadi rekomendasi adalah gulai ikan patin. Makanan ini bertabur gulai dan kuah kental gulai juga menjadi salah satu makanan khas Riau yang populer. Uniknya, hidangan gulai khas Pekanbaru ini menggunakan bahan dasar ikan patin yang dipotong besar. Hidangan ini banyak tersedia di restoran atau warung makan di kota Pekanbaru, Riau. Biasanya, cita rasa gulai dengan campuran kecombrang akan lebih nikmat.

Sebagai tambahan, Anda juga bisa bisa meminta pucuk daun ubi rebus yang merupakan hidangan pelengkap. Gabungan cita rasa makanan tersebut akan terasa nikmat untuk dimakan bersama keluarga.

2. Gulai Belacan
Rekomendasi makanan khas RIau selanjutnya adalah gulai belacan yang merupakan olahan udang berkuah kental yang terbuat dari santan. Kuah gulainya memiliki cita rasa khas yang terbuat dari campuran kemiri, lada, dan asam jawa.

Pada umumnya, ada olahan gulai belacan dari udang air tawar dan udang laut. Keduanya menjadi hidangan nikmat untuk dikombinasikan dengan kuah kental bercita rasa khas.

3. Mi Sagu
Dengan menggunakan bahan makanan pokok selain beras, biasanya sagu menjadi menu kuliner yang unik. Kamu yang belum pernah mencoba sagu bisa mencoba olahan mi sagu yang bentuknya mirip kwetiau goreng. Kadar gula dalam tepung sagu lebih rendah ketimbang nasi. Hidangan ini lebih nikmat jika disantap dengan sambal goreng ikan teri, tauge rebus, dan daun kucai. Anda patut mencoba makanan ini selagi hangat.

4. Mi Lendir
Sepintas, nama makanan ini terkesan jorok dan kurang enak didengar. Namun jangan salah sangka dulu! Makanan khas Riau terasa nikmat karena terbuat dari kuah kacang ini bercita rasa lezat. Kuahnya memang kental menyerupai lendir, tapi cita rasa bumbu khasnya pasti bikin kamu penasaran. Kombinasi mi kuning, telur rebus, tauge, dan potongan cabe rawit membuat cita rasa hidangan ini makin nikmat untuk disantap dan sayang dilewatkan.

5. Lakse Kuah
Kembali ke jenis hidangan yang bersantan, kamu bisa mencoba lakse kuah. Kuahnya terbuat dari campuran ketumbar, adas manis, dan beragam rempah lainnya. Meski menyerupai mi, bahan dasar mi terbuat dari tepung sagu. Santapan ini semakin nikmat untuk dinikmati dengan olahan ikan laut segar, ikan tongkol, atau ikan teri yang sudah ditumbuk halus.

6. Ikan Cuka
Olahan ikan goreng selalu menjadi primadona bagi banyak kalangan. Biasanya, ikan yang dipilih untuk bahan dasar adalah ikan tenggiri. Cita rasa kuah cukanya terbuat dari bahan cabai merah iris, cabai giling, lada, pala, jahe, serai, dan bumbu-bumbu.

Demikianlah enam makanan khas Riau yang menjadi rekomendasi saat wisata kuliner bersama sanak kerabat atau keluarga. Selain lezat di lidah juga menjadi identitas budaya Indonesia melalui kuliner. Karena makanan khas Riau lahir dari warisan resep para leluhur di masa lalu yang dipertahankan hingga kini. ***

Editor:
Wahyu Abdillah

Kategori : Umum
wwwwww