Home > Berita > Umum

Aditya Pratama Budak Pedekik, Bengkalis Kembali Harumkan Nama Indonesia di Ajang IKMC

Aditya Pratama Budak Pedekik, Bengkalis Kembali Harumkan Nama Indonesia di Ajang IKMC

Aditya Pratama bersama adik dan kedua orang tuanya.

Kamis, 14 April 2022 16:25 WIB
Junaidi Usman

BENGKALIS, POTRETNEWS.com — Meskipun lahir di sebuah desa di pulau Bengkalis Riau, Aditya Pratama telah mengharumkan nama Indonesia di ajang International Kangaroo Mathematics Contest (IKMC) 2022.

Aditya Pratama lahir pada 9 Februari 2009 adalah anak pertama dari dua bersaudara pasangan Tasdir dan Zarina yang saat ini merupakan pelajar kelas 8 SMP Sekolah Cendekia BAZNas, Bogor dan merupakan penerima beasiswa yang lulus seleksi dua tahun lalu.

IKMC merupakan salah satu kompetisi terbesar dan tertua di dunia. Kompetisi tersebut digelar sejak tahun 1991 oleh Association Kangourou Sans Frontieres dan diikuti oleh 10 ribuan peserta dari 92 negara.

Dengan metode kompetisi online, Aditya Pratama bersama 3 peserta lain yaitu Anggela Agustin pelajar kelas 9 asal Sumatera Barat, Nurul Fajriyah pelajar kelas 9 asal DKI Jakarta dan Ahmad Hotimi pelajar kelas 9 asal Jawa Barat yang diutus SMP Sekolah Cendekia BAZNas tadi berjuang menuntaskan berbagai varian soal yang menggunakan bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

IKMC memiliki misi untuk menyebarkan soal unik dan menarik ke seluruh dunia. Sehingga banyak siswa yang aka mendapatkan soal-soal matematika yang menyenangkan.

Dalam dua tahun menempuh pendidikan di sekolah bebas biaya untuk dhuafatersebut, Aditya Pratama alumni SDN 42 Bengkalis (depan Kemenag), diceritakan Tasdir sang ayah yang dahulu berjualan nenas dan sejak 2 bulan terakhir off kerja, sering tidur larut malam dan tidak lupa sholat Tahajud, menghafal rumus-rumus sampai pagi iy telah mendapatkan 5 medali olimpiade Matematika baik nasional maupun internasional.

"Saya selaku orang tua sangat terharu mendengar kabar kalo ananda Aditya kembali mendapatkan medali silver di IKMC. Ini merupakan kedua kalinya mendapatkan prestasi internasional di bidang Matematika.Terimakasih saya ucapkan kepada pihak yang telah membantu Ananda baik SCB maupun BAZNas Bengkalis pimpinan Ustadz H Ali Ambar," kata Tasdir kepada potretnews.com, Kamis (14/04/2022).

Didapat kabar, Aditya Pratama akan kembali ke Bengkalis pada Sabtu (16/04/2022) nanti. Sebelum "Balik Kampong" Aditya Pratama ikut Safari Ramadhan di Pekanbaru.***

Kategori : Umum, Bengkalis
wwwwww