Home > Berita > Umum

Tim Abdimas KKN Umri Ajak Warga Bambukuning Manfaatkan Lahan Tanami Tumbuhan Obat

Selasa, 14 September 2021 06:26 WIB
Widya Paramitha
tim-abdimas-kkn-umri-ajak-warga-bambukuning-manfaatkan-lahan-tanami-tumbuhan-obatFoto bersama mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) tahun 2021 yang melaksanakan pengabdian masyarakat di RT 02/RW 09, Kelurahan Bambukuning, Kecamatan Tenayanraya, Kota Pekanbaru/F-HUMAS

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Sebanyak 21 orang mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) peserta kuliah kerja nyata (KKN) tahun 2021 dari Kelompok 21 melakukan pengabdian masyarakat di RT 02, RW 09, Kelurahan Bambukuning, Kecamatan Tenayanraya, Kota Pekanbaru

Kegiatan yang diketuai oleh Ferrel Salsabila Ababil itu mengajak warga setempat untuk menciptakan ”apotek hidup”. Yaitu dengan memanfaatkan sebagian lahan atau pekarangan rumah untuk ditanami tanaman atau tumbuhan obat dalam memenuhi kebutuhan kesehatan tubuh sehari-hari, seperti; lengkuas, kumis kucing, daun mint, kunyit, mahkota dewa, lidah buaya, jahe, dan temulawak. Kegiatan ini dilakukan di salah satu lahan warga yang berada di samping rumah Ketua RT 02.

”Penanaman tanaman obat keluarga ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat mendapatkan obat herbal di lingkungannya,” kata Alvin Oscariza, Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer, Senin (13/9).

Sementara itu, warga setempat sangat berterima kasih kepada para mahasiswa yang telah membantu masyarakat melakukan penanaman tanaman obat herbal yang bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Bambukuning.

”Tentu saja membantu masyarakat, supaya nanti tidak susah mencari tanaman herbal, agar dapat melakukan pencegahan virus covid-19,” ungkap Nasih, salah satu warga setempat.

Penanaman tanaman obat keluarga ini berlangsung pada pukul 10.00 WIB hingga 16.00 WIB dengan pantauan langsung oleh Dosen Pembimbing Lapangan Diah Angraina Fitri SSi MSi. dan sejumlah warga setempat. ***

Kategori : Umum, Riau
wwwwww