Home > Berita > Umum

Polisi di Kepri Ini Ubah Mobil Kesayangannya Jadi ”Pasar Rp1000”, Banyak Ibu-Ibu Menangis karena Terharu

Polisi di Kepri Ini Ubah Mobil Kesayangannya Jadi ”Pasar Rp1000”, Banyak Ibu-Ibu Menangis karena Terharu
Minggu, 22 Agustus 2021 15:47 WIB

TANJUNGPINANG, POTRETNEWS.com — Kalau dipikir-pikir, uang Rp 1000 bisa dapat apa? Jangankan untuk membeli barang, untuk membeli sebutir telur saja tidak cukup. Harga kebutuhan yang semakin mahal membuat uang Rp1000 tidak ada harganya lagi. Benarkah begitu?

Namun, ada hal berbeda yang dilakukan oleh petugas kepolisian di Polres Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Bripka Zulhamsyah Putra yang kini bertugas di Polsek KKP ini, tak hanya menjaga keamanan masyarakat sekitar, tetapi turut menyebarkan semangat berbagi lewat Rp 1000 dapat membeli kebutuhan dapur apa saja.

Dengan menyulap mobil jeep hitam kesayangannya menjadi warung kelontong lengkap dengan kebutuhan pokok sehari-hari yang selalu menjadi rebutan para ibu-ibu.

Keberadaan Bripka Zulhamsyah Putra yang ikut mencukupi kebutuhan pangan masyarakat dengan jualan sembako keliling ini sangat membantu masyarakat. Terlebih dalam kondisi pandemi yang melanda kota Tanjungpinang. Hanya dalam waktu singkat, dagangannya pun habis diserbu warga. Bahkan, ibu-ibu yang membelanjakan dagangannya tak henti-henti menangis.

Sebagai bentuk kepedulian, “pasar Rp1000” ini mendapat respon positif dari warga sekitar. Bahkan, banyak yang mengapresiasi adanya pasar kecil ini, karena dianggap membantu warga yang membutuhkan.

“Cukup bayar Rp1000 boleh ambil apa saja di mobil saya ini,” kata Zulham seraya melihatkan dagangannya yang lengkap itu kepada awak media ini, Sabtu (21/08/2021) sore kemarin, melansir cakrawala.co.

Lebih lanjut, Zulham membeberkan niatnya membantu masyarakat yakni muncul keluhan dari sejumlah masyarakat di Tanjungpinang.

“Pak kami dapat beras, tapi kami nak makan pakai apa, tak ada yg bisa kami masak pak” kata Zulham mencontohkan keluhan warga.

Dari pertanyaan tersebut Bripka Zulham terpikir untuk membuat “pasar keliling” agar masyarakat terbantu, tak hanya mendapatkan sembako, tapi juga mendapatkan sayuran, cabe, susu, gula dan lainnya.

“Ibu-ibu boleh ambil apa saja yang mereka perlukan, tak ada uang seribu rupiah, bayar pakai doa,” sebutnya.

Disamping itu, Zulham juga menyebut bahwa barang-barang itu semua titipan dari orang-orang baik. Dirinya hanya dipercayai oleh yang maha kuasa sebagai perantara saja.

“Semua ini saya lakukan sesuai arahan pimpinan bapak Kapolda Kepri Irjen Pol Aris Budiman. Pesannya agar menolong masyarakat hingga ke pelosok kampung,” ungkapnya.

Sebelumnya Bripka Zulham juga membuka warung makan gratis selama PPKM darurat dan PPKM Level 4 di Kota Tanjungpinang. Tentu, warung makan gratis ini sangat membantu ratusan warga yang datang setiap hari mulai pukul 13.00 wib s/d selesai di jl. Ahmad Yani KM. 4 Tanjungpinang ***

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Umum
wwwwww