Home > Berita > Riau

Gubernur Syamsuar Dorong Mahasiswa Riau di Perantauan Jadi Entrepreneur

Sabtu, 26 Juni 2021 18:25 WIB
Rachdinal/Wahyu
gubernur-syamsuar-dorong-mahasiswa-riau-di-perantauan-jadi-ientrepreneuriGubernur Riau Syamsuar.

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Pesatnya kemajuan jaman yang disertai dengan transformasi teknologi menuju era digital membawa dampak perubahan yang sangat besar secara sosial maupun ekonomi.

Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi mengharapkan anak-anak muda Riau mampu bersaing dan mampu menjadi entrepreneur muda di zaman kemajuan teknologi atau zaman digitalisasi saat sekarang ini.

Harapan ini dicetuskan Syamsuar pada pelantikan pengurus Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta (IPRY) di Aula Asrama Haji Provinsi Riau, Sabtu (26/6/2021). "Sudah saatnya anak muda Riau menjadi entrepreneur," ucapnya.

Syamsuar juga berpesan kepada pengurus yang tergabung dalam IPRY untuk membantu memasarkan produk-produk atau usaha-usaha yang ada di Riau sampai ke seluruh Indonesia dan juga sebaliknya apa yang ada di Yogyakarta bisa juga dipasarkan di Riau.

Menurutnya, saat ini sudah waktunya anak muda yang berwirausaha, apalagi didukung dengan kemajuan sistem informasi teknologi (IT). "Kalau sudah selesai kuliah kembali ke Riau membangun Riau, bisa melalui entrepreneur. Sehingga kita tidak hanya semata mata untuk masuk perusahaan dan pegawai negeri. Karena dunia sekarang ini sudah sangat berbeda dengan dunia pada zaman kami masa yang dahulu," ucap Gubernur Riau Syamsuar.

Syamsuar juga meminta seluruh pelajar dan mahasiswa untuk mengasah potensi dan keahlian yang dimiliki dengan mengikuti berbagai pelatihan dan sertifikat keahlian untuk menunjang di dunia pekerjaan. Sebab, kata Syamsuar, ijazah bukan menjadi ukuran kemampuan seseorang di dunia kerja.

"Jadi kalau mau diterima masuk kerja untuk sekarang ini pasti akan ditanya keahlian apa dan sertifikat bukan ijazah yang menjadi ukuran. Di dunia swasta juga seperti itu, tanpa kita memberi sertifikat dan keahlian yang bisa dipertanggung jawabkan tidak bisa kita masuk kerja. Oleh karena itu peluang peluang inilah yang ada di kota-kota terutama di Yogyakarta", jelasnya.

Di penghujung sambutannya, Syamsuar mendoakan agar anak-anak Riau khususnya pengurus IPRY bisa sukses dalam menimba ilmu dan kembali ke Riau bisa lebih baik.

"Saya harap anak Riau yang berada dimanapun kalau kalian mau berusaha kalau kalian mau menimba ilmu, dan juga anak-anak yang ada di Yogyakarta saya pikir itu sudah waktunya. Kalau di Yogyakarta kita bisa bersaing dengan anak anak yang ada di seluruh Indonesia. Dan sekali lagi saya mengucapkan selamat dan sukses untuk anak-anak kami. Mudah-mudahan kalian semuanya berhasil dan teruslah belajar hingga nanti juga bisa menjadi orang berguna bagi masyarakat, negara dan daerah provinsi Riau ini. Selamat sukses, selamat bertugas, selamat kuliah," pungkasnya. ***

Kategori : Riau, Pemerintahan
wwwwww