Asyik Bermain Ikan Cupang, Dua Bocah Adik-beradik di Tenayanraya Pekanbaru Tercebur ke Septic Tank

Asyik Bermain Ikan Cupang, Dua Bocah Adik-beradik di Tenayanraya Pekanbaru Tercebur ke <i>Septic Tank</i>

Ilustrasi/INTERNET

Kamis, 24 Desember 2020 08:20 WIB

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Tragis. Dua bocah adik-beradik tercebur septic tank saat asyik main ikan cupang di perumahan Nusa Kulim, Simpang Jengkol, Kecamatan Tenayan, Pekanbaru, Riau, Rabu (23/12/2020). Akibat kejadian itu, satu bocah tewas dan seorang lainnya selamat.

Korban tewas yakni, Asryad (4). Sedangkan adiknya, Arsy (2) selamat namun kini masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Warga Nusa Kulim, Wahyu menuturkan, peristiwa tragis itu berawal dua kakak adik dan tiga temannya bermain ikan cupang di dekat septic tank. Nahas, kedua bocah itu tiba-tiba terperosok dan masuk ke dalam septic tank. “Warga sudah berusaha menolong dan membawa kedua bocah itu ke klinik terdekat. Dari klinik akhirnya dirujuk ke rumak sakit swasta di Pekanbaru. Setelah dirawat beberapa jam, kakaknya yakni Arsyad meninggal. Sedangkan adiknya, Arsy masih dirawat,” katanya, melansir inews.id.

Kapolsek Tenayan Raya, AKP Manapar Situmeang mengatakan, dua hari lalu hujan deras sehingga septic tank berisi air dan membuat lima orang anak-anak bersemangat untuk bermain di sekitarnya. “Yang pertama tercebur itu kakaknya. Terus adiknya mau coba menolong tapi malah ikut kecebur,” ucapnya.

Kasus tersebut kini masih diselidiki polisi. Petugas juga meminta keterangan sejumlah saksi termasuk dari pihak pengembang perumahan agar dapat menjaga keselamatan warga sekitar. ***

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Pekanbaru, Peristiwa
wwwwww