Dua Pencuri Bakuhantam di Pinggir Jalan, soal Pembagian Diduga Jadi Pemicu

Dua Pencuri Bakuhantam di Pinggir Jalan, soal Pembagian Diduga Jadi Pemicu

Ilustrasi/INTERNET

Minggu, 08 November 2020 19:41 WIB

POTRETNEWS.com — Video warga yang merekam dua terduga pelaku pencuri sepeda motor bakuhantam di jalan, pada (27/10/2020) lalu, viral. Dalam video amatir itu tampak dua pria mengendarai sepeda motor jenis matik. Tak lama berselang keduanya tiba-tiba berhenti di jalan.

Sang teman yang memakai kaos merah tampak ingin mengambil alih kendaraan. Dia seperti memberikan kode biar dirinya yang mengendarai sepeda motor itu. Sang teman lalu menyanggupi dan hendak turun untuk pindah ke bangku belakang sepeda motor.

Namun, belum lagi sempat dia turun temannya yang mengenakan kaos merah langsung menonjok wajah temannya yang memakai topi itu.

Bahkan sepeda motor hasil curian mereka nyaris terjatuh. Kedua pelaku lalu tarik-menarik sepeda motor layaknya anak kecil sedang memperebutkan mainan.

Mereka berdua sempat kehilangan fokus saat ada salah seorang warga yang coba mendekat. Tapi hal itu tak berlangsung lama, setelah warga itu pergi mereka kembali melanjutkan baku hantam memperebutkan sepeda motor itu.

Kedua pelaku saling berebut untuk mendapatkan kemudi sepeda motor. Sempat terjadi aksi tarik menarik dengan posisi sepeda motor di gas hingga berputar. Pelaku yang mengenakan topi akhirnya terjatuh lantaran tak bisa menjaga keseimbangan saat gas sepeda motor berjalan kencang dan menabrak tembok.

Setelah jatuh, pelaku yang mengenakan topi kembali bangkit dan mengejar sepeda motor yang sementara sedang dikuasai rekannya. Mereka kembali saling pukul-pukulan demi mendapatkan barang hasil curiannya. Tak lama kemudian, posisi kemudi sudah berganti. Sepeda motor kini dikuasai pelaku mengenakan topi.

Tapi hal itu tak berlangsung lama, pelaku yang mengenakan kaos merah kembali berhasil menguasai sepeda motor curian. Saat rekannya yang mengenakan topi hendak mengambil paksa, dia lalu menonjok rekannya hingga terjatuh.

Tarik-menarik kembali terjadi sampai sepeda motor terlepas dari pegangan. Kedua pelaku kembali bakuhantam pukul-pukulan di pinggir jalan.

Melihat rekannya terjatuh, pelaku mengenakan kaos merah lalu mencuri kesempatan untuk melarikan sepeda motor. Sang teman yang mengejar sampai jatuh tersungkur. Usaha yang dilakukan pelaku kaos merah sepertinya akan berhasil. Tapi, lagi-lagi usahanya untuk melarikan sepeda motor curian itu gagal.

Saat membawa kabur sepeda motor, dia tak bisa menjaga keseimbangan. Wlhasil beberapa meter kemudian, dia kembali terjatuh dari sepeda motor curian. Melihat sepeda motor curian jatuh, pelaku bertopi kembali melakukan pengejaran. Sambil terengah-ngah, pelaku bertopi akhirnya mendekati rekannya.

Tapi, pelaku kaos merah tak mau usahanya untuk melarikan sepeda motor gagal. Mereka berdua kembali baku hantam memperebutkan sepeda motor. Seorang pengendara sepeda motor sempat melintas saat peristiwa itu terjadi. Tapi, dia sepertinya tidak mau ambil pusing untuk melerai.

Keduanya sempat tarik menarik kembali, sampai salah satu pelaku terlindas sepeda motor curian. Sampai berita yang dilansir dari tribunnews.com ini diturunkan, belum diketahui pasti di mana dan kapan peristiwa ini terjadi. ***/Riau

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Hukrim
wwwwww