Home > Berita > Riau

24 September Hari Tani Nasional, Pemerintah Diminta tidak Impor Melulu dan Jangan Keluarkan Kebijakan yang Membuat Petani Mati

24 September Hari Tani Nasional, Pemerintah Diminta tidak Impor Melulu dan Jangan Keluarkan Kebijakan yang Membuat Petani Mati

Ilustrasi/INTERNET

Kamis, 24 September 2020 08:12 WIB
Anggi Dwi Safitri

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, peringatan Hari Tani Nasional 2020 dilaksanakan pada masa pandemi. Tapi hal tersebut tidak memiliki pengaruh besar, sebab pertanian adalah hidup matinya suatu bangsa.

”Soekarno dalam pidatonya dulu pernah berkata bahwa hidup matinya suatu bangsa tergantung pada petani. Walaupun seseorang tidak berkerja di sektor pertanian, tapi orang tersebut pastinya tetap butuh makan," kata ahli ekonomi pertanian, Elfi Rahmadani saat dihubungi oleh potretnews.com, Rabu (23/9/2020).

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/24092020/potretnewscom_k9nuy_1967.jpgElfi Rahmadani/ISTIMEWA

Elfi mengatakan, keadaan petani saat ini memprihatinkan. Pemerintah kurang memberikan perhatian terhadap petani di Indonesia dan lebih mengedepankan barang-barang serta bahan pokok impor, yang justru hal tersebut semakin lama mematikan usaha petani di Indonesia.

”Kebijakan pemerintah itu yang buat petani mati. Adanya disfungsi UU Agraria di sini, sehingga tidak ada petani yang hidup sejahtera di Indonesia,” kata dia.

Elfi Rahmadani berharap, bahwa pemerintah harus bisa membuat kebijakan yang mampu meringankan beban petani, seperti memberikan support kepada petani lokal, lembaga-lembaga berpihak pada petani di Indonesia, menggalakkan lagi koperasi, serta membuat asuransi bagi petani.

”Pemerintah harus memperhatikan apa yang dibutuhkan oleh petani, mendampingi jalannya hasil pertanian, jangan impor melulu, agar terciptanya petani yang sejahtera di Indonesia,” pungkasnya.

Untuk diketahui, sejak ditetapkannya Undang-undang Agraria oleh Soekarno pada 1960 lalu, hingga hingga saat ini setiap 24 September diperingati sebagai Hari Tani Nasional. *1/Riau

Kategori : Riau, Umum
wwwwww