Ini Sejumlah Langkah Preventif Pemkab Kuansing Cegah Virus Corona

Senin, 06 April 2020 21:26 WIB
Kasmalinda
ini-sejumlah-langkah-preventif-pemkab-kuansing-cegah-virus-coronaBupati Kuansing H Mursini (tengah) menjabarkan kepada awak media terkait upaya penanganan Covid-19 di daerahnya, Rabu (6/4/2020) lalu..

TELUKKUANTAN, POTRETNEWS.com — Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi (Pemkab Kuansing) melakukan sejumlah langkah pencegahan (preventif) jika ada pasien yang positif Virus Corona (Covid-19) dan mendekati gejala gejala virus ini.

Hal tersebut disampaikan Bupati Mursini tatkala menjabarkan kepada awak media terkait upaya penanganan Covid-19 di daerahnya, Rabu (6/4/2020).

Menurut Mursini, pemkab telah membentuk Gugus Tugas di Kuansing dan telah menetapkan Status Siaga Darurat Bencana Wabah Corona Covid-19 serta telah memperpanjang status setelah nanti berakhir pada 14 April mendatang.

Kemudian Mursini juga memaparkan, pemkab telah menyosialisasikan kepada seluruh lapisan masyarakat langkah-langkah pencegahan Covid-19 dan melakukan pergeseran anggaran untuk mendukung percepatan wabah ini.

Selain itu, kata Bupati Mursini, pihak juga telah mendirikan posko di setiap pintu masuk ke Kuansing yaitu di perbatasan langsung dengan Indragiri Hulu, kemudian perbatasan Kuansing-Sumatera Barat, dan Kuansing dengan Kampar.

Upaya lain yang telah dilakukan Pemkab Kuansing, menurut Mursini yaitu menyediakan ruang isolasi untuk pasien positif Covid-19, menyiapkan tim medis dan menyediakan rumah khusus untuk tim medis ini yang sesuai dengan SOP.

Pada bagian lain bupati menyampaikan, bahwa pemkab juga menyediakan bantuan langsung tunai dan sembako untuk 23 ribu kepala keluarga (KK) Kuansing yang merupakan warga terdampak wabah Covid-19. Jumlah ini tersebar di seluruh kecamatan.

”Saya mengingatkan agar masyarakat selalu menjaga kesehatan. Semoga di Kuansing tidak ada yang dinyatakan positif Covid-19, meskipun saat ini ada yang berstatus ODP dan PDP,” pungkasnya. ***

wwwwww