KPK Lanjutkan Penggeledahan di Sekretariat Askrindo Bengkalis

KPK Lanjutkan Penggeledahan di Sekretariat Askrindo Bengkalis

Aparat kepolisian bersenjata lengkap berjaga di depan Sekretariat Askrindo Bengkalis.

Jum'at, 29 November 2019 19:06 WIB

BENGKALIS, POTRETNEWS.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melanjutkan pengusutan kasus dugaan korupsi di Provinsi Riau.

Setelah kemarin melakukan penggeledahan di rumah kantor (rukan) pengusaha terkenal Pekanbaru, Deddy Handoko alias DH, hari ini Jumat (29/1/2019) sore tim dari lembaga antirasuah itu menggeledah Sekretariat Asosiasi Kontraktor Seluruh Indonesia (Askrindo) Kabupaten Bengkalis di Jalan Tandun.

Menurut beberapa saksi di sekitar lokasi rumah toko (ruko) yang dijadikan Sekretariat Askrindo Bengkalis, sejumlah aparat kepolisian bersenjata lengkap dan spenyidik KPK memasuki sekretariat itu.

”Iya tadi ada aparat kepolisian bersenjata lengkap dan sejumlah penyidik KPK memasuki sebuah ruko yang merupakan Sekretariat Askrindo. Ada kira-kira 4 mobil yang membawa penyidik KPK dan aparat kepolisian,” ungkapnya.

Dari pantauan di lokasi, tampak sejumlah penyidik KPK dan petugas pengawalan melakukan pemeriksaan di dalam dan pintu ruko tersebut tertutup rapat.

Sejauh ini belum ada konfirmasi dari pihak KPK maupun dari Ketua Askrindo Bengkalis, Rubi Handoko alias Akok terkait apa penggeledahan yang dilakukan di Sekretariat Askrindo. ***

Berita ini telah terbit di goriau.com dengan judul "KPK Geledah Sekretariat Askrindo Bengkalis"

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Bengkalis, Hukrim
wwwwww