Home > Berita > Siak

Biaya Pasang Listrik 900 VA di Tanjunglayang Siak Rp2,2 Juta, DPRD Bakal Panggil PLN

Biaya Pasang Listrik 900 VA di Tanjunglayang Siak Rp2,2 Juta, DPRD Bakal Panggil PLN

Ketua Komisi IV DPRD Siak Robi Cahyadi.

Rabu, 13 November 2019 20:45 WIB
Sahril Ramadana

SIAK, POTRETNEWS.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Siak sudah mengetahui soal biaya pemasangan listrik 900 volt ampere (VA) di Tanjunglayang, Kampung Tanjungkuras, Kecamatan Sungaiapit, sebesar Rp2,2 juta.

Dalam waktu dekat, lembaga legislatif berencana bakal memanggil pihak ULP PLN Siak dan pemerintah kampung (desa) setempat.

”Itu kan program listrik masuk desa, untuk kampung yang belum teraliri listrik. Kok segitu pula harganya. Mestinya jangan begitu. Janganlah terlalu dibebankan kepada masyarakat. Kalau segitu harganya, tidak membantu masyarakat namanya, tapi mencekik,” kata Ketua Komisi IV DPRD Siak, Robi Cahyadi kepada potretnews.com, Rabu (13/11/2019).

Karena itu lanjut Robi, pihaknya bakal memanggil semua pihak yang terlibat atas pemasangan jaringan itu secepatnya.

”Setelah selesai pembahasan APBD Siak 2020, kita akan surati PLN dan pemerintah kampung. Sebab harga yang dikenakan itu sangat memberatkan masyarakat,” ujar mantan politisi PBB tersebut. ***

Kategori : Siak, Umum
wwwwww