Home > Berita > Siak

Jambret di Jembatan Siak, Pria 25 Tahun Ini Ditangkap di Meranti

Jambret di Jembatan Siak, Pria 25 Tahun Ini Ditangkap di Meranti

Tersangka saat ditangkap.

Selasa, 10 Oktober 2017 16:31 WIB
Sahril Ramadana
SIAK, POTRETNEWS.com  - Personil Polres Siak berhasil mengamankan pemuda berinisial SA (25). Pria asal Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti ini diamankan atas tuduhan melakukan jambret alias tindak pidana Pencurian dengan Kekerasan (Curas). Tersangka melakukan aksinya di Jembatan Tengku Agung Sultanah Latifah, yang juga sering disebut sebagai Jembatan Siak, yang terletak di wilayah Kecamatan Siak, Kabupaten Siak, Riau. Korbannya, Rotinah (36 tahun).

Kapolres Siak AKBP Barliansyah mengatakan, kejadian itu terjadi pada Rabu 20 Sepetember 2017 sekira pukul 14.00 WIB. Setalah korban usai belajar mengemudi kendaraan roda empat, berniat pulang dan melintas Jalan Baru, Kecamatan Dayun daerah setempat.

Kapolres menguraikan, pelaku melakukan aksinya tepat di atas jembatan megah Kabupaten Siak. Awalnya korban dipepet pengendara sepeda motor warna hitam. Begitu dekat, secepat kilat tersangka mengambil tas korban berwarna putih motif bunga-bunga warna pink.

Korban sempat mencoba melakukan perlawanan meskipun tasnya sudah berpindah tangan, dengan cara mengejar tersangka namun korban terjatuh dan tidak tahu kemana arah pelaku melarikan diri.

Menyusul laporan korban, Senin tanggal 09 Oktober 2017 sekira pukul 08.30 WIB, Tim Opsnal Polres Siak beraksi dan mendapat informasi tentang tersangka yang berada di wilayah hukum Polres Kepulauan Meranti.

Sekira pukul 14.30 WIB, tim yang dipimpim Iptu Ronny Reduansah berkerjasama dengan anggota Reskrim Polres Meranti, berhasil mengamankan tersangka di rumah abang iparnya.

Saat ditangkap, tersangka sempat melakukan perlawanan, dan hendak melarikan diri dengan cara memanjat atap rumah. Tak lama kemudian, kurang lebih selama 20 menit, tersangka berhasil diciduk petugas, kemudian polisi melakukan penggeledahan dan menemukan 1 unit handphone samsung JIS warna putih. 

"Saat ini tersangka beserta barang bukti telah kita amankan guna proses penyelidikan lebih lanjut," ujar kapolres, menjawab potretnews.com. ***

Kategori : Siak, Riau, Peristiwa, Hukrim
wwwwww