Home > Berita > Riau

70 Pejabat Pemkab Siak Dilantik, Ini Dia Nama-nama yang Menduduki Pejabat Tinggi Pratama

70 Pejabat Pemkab Siak Dilantik, Ini Dia Nama-nama yang Menduduki Pejabat Tinggi Pratama

Para pejabat saat sedang dikukuhkan Bupati Siak. (foto: potretnews.com/sahril ramadana)

Kamis, 06 Juli 2017 21:13 WIB
Sahril Ramadana
SIAK, POTRETNEWS.com  - Sebanyak 70 pejabat di lingkungan Pemkab Siak dilantik, Kamis (6/7/2017). Pelantikan dan pengembilan sumpah para pejabat ini dilakukan di ruangan Raja Indra Pahlawan, Kantor Bupati Siak. Pejabat yang dilantik yakni pejabat tinggi pratama, administrator dan pengawas, atau eselon II dan III. Pelantikan itu langsung dihadiri Bupati Siak Syamsuar dan Wakil Bupati Alfedri.

Ini dia nama-nama pejabat eselon II yang dikukuhkan, Selasa sore tadi.

1. Amrul sebelumnya menjabat Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Sekertaris Daerah Kabupaten Siak, kini Sekretaris Daerah Perwakilan Rakyat Kabupaten Siak.

2. Said Arif Fadillah sebelumnya menjabat Kepala Badan Keuangan Daerah kini menjabat Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Siak.

3. Syafrilenti sebelumnya menjabat Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekertaris Daerah Kabupaten Siak, kini menjabat Kepala Dinas Lingkungan Hidup.

4. Syahruddin sebelumnya menjabat pelaksana pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia daerah Kabupaten Siak, kini menjabat Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga.

5. Hasnila Koesuma sebelumnya menjabat Sekertaris Dinas Pariwisata Kabupaten Siak, kini menjabat Kepala Dinas Perpustakaan.

6. Robiati sebelumnya menjabat Kepala Dinas Pertanian, kini Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Sekertaris Daerah Kabupaten Siak.

7. Wan Abd Razak sebelumnya Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Siak, kini Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia.

8. Fauzi Asni sebelumnya Asisten I kini Kadis Pariwisata Kabupaten Siak.

9. Lukman sebelumnya Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Siak kini Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Siak.

10. Kadri Yafis sebelumnya Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Siak, kini Kadis Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Siak.

11. Arfan Usman sebelumnya Kadis Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Siak, kini Kadis Komunikasi dan Informatika Siak.

12. Wan Fazri Auli sebelumnya Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Sekertaris Daerah Kabupaten Siak kini Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

13. Budiman Safari sebelumnya Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Kabupaten Siak kini Kadis Pertanian Siak.

14. Kaharuddin sebelumnya Kadis Komunikasi dan Informatika Siak kini Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Siak.

15. Hendrisan sebelumnya Kadis Pariwisata Kabupaten Siak kini pelaksana pada Sekertaris Daerah Kabupaten Siak.

16. Hadi Sanjoyo sebelumnya Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Siak kini pelaksana pada Sekertaris Daerah Kabupaten Siak. ***

wwwwww