Home > Berita > Riau

Pertumbuhan Penduduk Riau dalam Kondisi ”Bahaya”, Satu Orang yang Bekerja Harus Menanggung 100 Pengangguran

Pertumbuhan Penduduk Riau dalam Kondisi ”Bahaya”, Satu Orang yang Bekerja Harus Menanggung 100 Pengangguran

Ilustrasi.

Selasa, 14 Juni 2016 23:17 WIB
LAMPUNG, POTRETNEWS.com - Provinsi Riau menjadi daerah yang ''berbahaya'' dalam pertumbuhan penduduk. Pasalnya berdasarkan angka persentase dependency ratio, Riau berada di atas 50 yaitu 51,56 persen. Artinya, beban yang ditanggung penduduk yang produktif atau yang sudah sudah bekerja, sebanyak 100 orang termasuk didalamnya para pengangguran, sementara untuk membiayai penduduk yang belum produktif lagi sebanyak 52 orang. Hal yang sama juga terjadi di Sumatera Utara, Sumatera Barat dan Sumatera Selatan.

Badan Pusat Statistik (BPS) dalam eksposnya hari ini, Selasa (14/6/2016) menyebutkan, penduduk Riau tahun 2015 didominasi oleh penduduk usia produktif yakni 15-64 tahun. Penduduk usia produktif ini tercatat sebanyak 65-98 persen sedangkan penduduk usia muda 0-14 tahun sebesar 31,23 persen dan sisanya merupakan usia tua mencapai 2,79 persen.

Sementara dari jumlah penduduk di Sumatera, Provinsi Lampung menjadi provinsi terpadat di Pulau Sumatera dengan 234 jiwa per km2. ''Jumlah penduduk di Pulau Sumatera tahun 2015 mencapai 55,27 juta jiwa,'' kata Kepala BPS Lampung, Muwardi, Selasa (14/06/2016).

Sedangkan jumlah penduduk yang paling sedikit berada di Kepulauan Bangka Belitung yang memiliki jumlah penduduk sebanyak 1,37 juta jiwa.

Persoalan pembangunan pada saat ini fokus pada masalah kependudukan, dan jumlah penduduk yang banyak justru menjadi beban ekonomi jika tidak diberdayakan karena tidak memiliki kualitas yang bagus baik dari misi pendidikan maupun kesehatan dan lainnya. ''Apalagi dengan meningkatnya kegiatan ekonomi baru yang menjadi daya tarik banyak orang untuk tinggal, khususnya di wilayah perkotaan seperti Kota Batam," katanya. ***

Editor:
Akham Sophian

Sumber:
GoRiau.com/Rimanews.com

Kategori : Riau, Umum
wwwwww