Tersangka Narkoba Lolos dari Sergapan setelah Layangkan Kampak ke Polisi di Selatpanjang

Tersangka Narkoba Lolos dari Sergapan setelah Layangkan Kampak ke Polisi di Selatpanjang

Ilustrasi.

Jum'at, 15 Januari 2016 19:51 WIB
SELATPANJANG, POTRETNEWS.com - Seorang tersangka narkoba inisial M lolos saat dilakukan penyergapan di Jalan Kuburan Baru Selatpanjang, Kamis (14/1/2016) siang. M berhasil kabur setelah melayangkan kampak ke arah polisi sambil berlari menerobos kerumunan warga yang kebetuhan hadir saat itu. Sebagaimana diakui Kasat Narkoba Polres Kepulauan Meranti AKP Joni Wardi, Jumat (15/1/2015).

Kata Joni Wardi, Kamis siang itu mereka melakukan penyergapan terhadap tersangka narkoba. Waktu itu polisi mendapat info bahwa akan ada transaksi narkoba di sekitaran Kuburan Baru.

Benar adanya, di lokasi yang dimaksud ada dua orang mencurigakan. Dua orang ini juga berusaha kabur saat melihat kedatangan anggota Sat Res Narkoba.

Diceritakan Joni Wardi, salah satu tersangka seperti membuang sesuatu lalu berlari ke arah sepeda motor matic warna hitam. Rupanya, tersangka ini mengambil kampak yang dibawanya.

Kampak ini pula digunakan tersangka untuk menakut-nakuti polisi dengan cara diayunkan (untuk melukai, red).

"Rupanya ada kampak di sepeda motor,dia menyerang anggota dan berhasil kabur ke arah kerumunan warga saat itu," ujar Joni Wardi lagi.

"Anggota sudah melepaskan tembakan peringatan. Karena banyaknya warga, tersangka tidak berhasil dilumpuhkan, besar resiko nya kita takut tembakan mengenai warga," tambah Joni pula.

Meski demikian, identitas tersangka sudah dikantongi. Polisi juga sudah mengambil foto wajah tersangka di rumahnya. "Kita tunggu sampai malam, tersangka tidak berani pulang padahal dia ada anak dan istri," ujar Joni Wardi pula.

Sementara, satu tersangka lain Ir warga Nusa Indah berhasil diamankan dengan barang bukti 20 butir pil ekstasi yang disimpan dalam kotak rokok (yang dibuang tersangka M) dan satu unit sepeda motor Mio warna hitam.

Saat ini polisi terus memburu tersangka berinisial M tersebut. Polisi juga telah mengirimkan anggota di pelabuhan untuk melakukan pengecekan setiap warga Meranti yang akan berangkat ke luar daerah.

"Anggota kita ada di pelabuhan, kita cek langsung mereka yang akan berangkat dari Meranti ini," kata Joni Wardi. ***

(Wawan Setiawan)
Kategori : Meranti, Hukrim, Peristiwa
Sumber:GoRiau.com
wwwwww