Home > Berita > Riau

Menurut Data BPS, Selama 2015 Angka Kemiskinan Riau Meningkat

Menurut Data BPS, Selama 2015 Angka Kemiskinan Riau Meningkat

Ilustrasi.

Senin, 04 Januari 2016 14:30 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Jumlah penduduk miskin di Riau 2015 mengalami peningkatan 64,28 ribu jiwa dibandingkan tahun sebelumnya. Berdasarkan data BPS, September 2014 angka kemiskinan masih 498,28 ribu jiwa atau 7,99 persen, September 2015 menjadi 562,92 ribu jiwa. Kepala Bidang Statistik Sosial BPS Riau, Siti Mardiyah menuturkan, secara relatif kenaikan persentase penduduk miskin di Riau sebesar 0,83 persen.

Bila September 2014 hanya ada 7,99 persen penduduk miskin, September 2015 menjadi 8,82 persen. Peningkatakan penduduk miskin ini terjadi di kota maupun pedesaan.

Selang setahun, penduduk miskin paling banyak bertambah di pedesaan sekitar 49,38 ribu. Sementara daerah perkotaan, diperkirakan relatif bertambah 15,26 ribu jiwa.

Secara distribusi, persentase penduduk miskin di Riau juga mengalami pergesaran.

Tahun 2015 ini 9,95 persen penduduk miskin berada di pedesaan. Sedangkan di perkotaan menjadi 7,05 persen. Pada 2014, penduduk miskin Riau di pedesaan hanya 8,93 persen dan perkotaan 6,53 persen.***

(Wawan Setiawan)
Kategori : Riau, Umum
Sumber:Tribunnews.com
wwwwww