Home > Berita > Siak

Ini Pesan Bupati Siak kepada Ronal Panjaitan

Ini Pesan Bupati Siak kepada Ronal Panjaitan

Bupati Syamsuar (baju kuning) menyalami Ketua IKBR Kecamatan Tualang Ronal Panjaitan usai dilantik sebagai Ketua IKBR Kecamatan Tualang.

Senin, 09 November 2015 16:16 WIB
Abdul HR

SIAK, POTRETNEWS.com - Ketua dan Pengurus Ikatan Keluarga Batak Riau (IKBR) Kecamatan Tualang periode 2015-2019 secara resmi dilantik oleh Ketua Umum IKBR Provinsi Riau Tumpal Hutabarat dihadiri Bupati Siak Drs H Syamsuar MSi, bertempat di Perawang, Minggu (8/11/2015)

Dalam sambutannya Bupati Siak Syamsuar berharap Pengurus IKBR Kecamatan Tualang mewujudkan kebersamaan membangun daerah itu. Kemudian, berperan menciptakan kerukunan antarpenguyuban agar hubungan tetap harmonis aman dan damai.

Bupati juga berpesan kepada Ronal Panjaitan dan warga Batak setempat agar menjaga dan melestarikan budaya dan adat istiadat dan jangan mudah dipengaruhi oleh budaya lain. ”Karena, adat dan istiadat ini merupakan adat tradisi dari nenek moyang yang wajib kita lestarikan,” ujarnya.

Ketua IKBR Kecamatan Tualang Ronal Panjaitan mengajak semua jajaran pengurus dan organisasi itu untuk bersatu padu serta menyatukan visi membangun daerah itu. ***

(M Yamin Indra)
Kategori : Siak, Umum
wwwwww