Home > Berita > Siak

Lagi-lagi, Warga Siak Keluhkan Pembangunan yang Belum Merata

Lagi-lagi, Warga Siak Keluhkan Pembangunan yang Belum Merata

Suhartono (baju putih) memenuhi undangan warga.

Jum'at, 16 Oktober 2015 09:58 WIB
Abdul HR
SIAK, POTRETNEWS.com - Harapan demi harapan diutarakan masyarakat Sialang, Kecamatan Lubuk Dalam, Kabupaten Siak kepada pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Siak Suhartono-Syahrul.

Jika terpilih pada pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 9 Desember 2015 mendatang, pasangan dengan jargon "Bersama Kita Hebat" (Berkah) ini diminta lebih melakukan pemerataan pembangunan di wilayah itu. "Kebutuhan dasar seperti Infrastruktur jalan dan air bersih yang saat ini belum merata dirasakan masyarakat khususnya masyarakat Kampung Sialang baru," ungkap Khairul salah seorang warga yang hadir saat paslon nomor urut 2 menggelar kampanye dialogis. di RT 10 RW 05 Kampung Sialang Baru, baru-baru ini.

Dia juga berharap ada pemerataan pembangunan di setiap kampung maupun kecamatan yang ada di Kabupaten Siak. " Apabila Suhartono-Syahrul terpilih menjadi Bupati-Wakil Bupati Siak pariode 2016-2021, melaksanakan pembangunan secara merata di setiap kampung maupun kecamatan," harapnya.

Menanggapi persoalan tersebut, Suhartono berjanji akan berupaya maksimal memenuhi kebutuhan dasar masyarakat Siak. Demikian juga pemerataan pembangunan. Politisi senior itu berjanji memprioritaskannya.

"Jalan poros kampung dan jalan usaha tani akan kita tingkatkan. Air bersih, apabila di kampung tersebut tidak masuk PDAM, akan dibangun sumur bor. Pada intinya kami akan bekerja semaksimal mungkin untuk melayani masyarakat sebab kami memiliki prinsip. Kepala daerah itu melayani masyarakat bukan untuk dilayani," tandasnya. ***

(M Yamin Indra)
Kategori : Siak, Politik
wwwwww