Home > Berita > Siak

Repotnya Menjadi Warga Kandis, Mengurus KTP dan KK Harus Tempuh Jarak 100 Kilometer

Repotnya Menjadi Warga Kandis, Mengurus KTP dan KK Harus Tempuh Jarak 100 Kilometer

Pekerjaan pengecoran beton di jalan nasional Riau-Sumut tepatnya di Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak, Riau, mengakibatkan antrean panjang kendaraan yang melintasi.

Selasa, 22 September 2015 02:48 WIB
M Halim
SIAK, POTRETNEWS.com - Masyarakat Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak, Riau, menginginkan pembuatan kartu keluarga (KK) dan kartu tanda penduduk (KTP) dekat dengan tempat tinggal mereka. Selama ini mereka mengurus identitas diri ke Siak Sri Indrapura terlalu jauh dan memakan biaya mahal. "Untuk mengurus KTP/KK kita harus ke Siak. Sementara akses ke ibu kota kabupaten sangatlah jauh sekali, ditambah lagi risiko di perjalanan," kata Sukirman, Warga Kampung Jawa, Kelurahan Simpang Belutu, Kecamatan Kandis saat kampanye dialogis pasangan Calon Bupati Siak, Suhartono- Syahrul, Sabtu (19/9/2015) malam lalu. Sukirman mengemukakan, biaya yang dikeluarkan warga Kecamatan Kandis untuk mengurus KTP dan KK ke Siak Sri Indrapura cukup mahal. Biaya kian bertambah, karena prosesnya tak tuntas satu hari. "Kami menginginkan apabila Suhartono-Syahrul terpilih menjadi Bupati-Wakil Bupati Siak pariode 2016-2021 nantinya, pembuatan KTP dan KK dapat diperpendek jaraknya, kalau perlu di kecamatan," harapnya.

Menanggapi aspirasi tersebut, jurkam pasangan calon nomor urut 2, Sabar Sinaga mengakui jika jarak pembuatan KTP dan KK sangat jauh sekali serta biaya operasional cukuplah besar untuk masyarakat Kandis dikarenakan jarak ke ibu kota kabupaten sekira 100 km atau 3 jam lebih jika menggunakan kendaraan.

Melihat realita itu, kata Sinaga, pasangan Suhartono-Syahrul memiliki visi-misi untuk mempermudah pembuatan KTP dan KK dengan cara memberikan kewenangan kepada kecamatan untuk urusan membuat kartu identitas penduduk dan keluarga tersebut.

"Kami akan berjuang agar masyarakat tidak perlu jauh-jauh datang ke ibu kota kabupaten. Cukup ke kecamatan saja untuk pembuatan KTP dan KK. Upaya kita kita lakukan agar seluruh masyarakat Siak memiliki identitas seperti KTP dan KK, karena banyak manfaatnya," tandas Sabar Sinaga, politisi Partai Demokrat yang berdomilisi di Kecamatan Kandis.***

(M Yamin Indra)
wwwwww