Home > Berita > Inhil

Banyak Potensi yang Harusnya Bisa Dikembangkan, Balai Latihan Kerja Industri Inhil Tak Berfungsi Maksimal

Banyak Potensi yang Harusnya Bisa Dikembangkan, Balai Latihan Kerja Industri Inhil Tak Berfungsi Maksimal

Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan saat melihat UPT BLKI Inhil. (foto: humas pemkab inhil).

Sabtu, 19 September 2015 03:24 WIB
Usuf
TEMBILAHAN, POTRETNEWS.com - Bupati Indragiri Hilir, Riau HM Wardan, secara mendadak melakukan kunjungan ke Balai Latihan Kerja Industri (BLKI), yang terletak di Jalan SKB Tembilahan, Kamis (17/9/2015). Dalam kunjungannya itu, bupati melihat, tempat yang seharusnya menjadi wadah pengembangan industri rumah tangga tersebut, tidak berfungsi dengan maksimal. Padahal menurutnya, banyak potensi yang ada di Negeri Seribu Parit ini, yang bisa dikembangkan menjadi industri rumah tangga, seperti salah satunya adalah pemanfaatan kelapa.

Bupati memberikan contoh, turunan dari kelapa, seperti batang, daun, sabut, tempurung hingga isinya dapat dimanfaatkan untuk dijadikan industri rumah tangga.

''Padahal, kita memiliki potensi kelapa yang luar biasa, seharusnya hal itu menjadi pikiran kita bersama, apalagi alat-alat yang ada di BLKI ini, saya lihat dapat dimanfaatkan,'' sebutnya.

Untuk itulah, ke depannya, ia ingin, agar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait, yaitu Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Inhil agar memaksimalkan penggunaan BLKI tersebut.

''Tentunya, melalui program yang disusun ke depannya, bisa pada APBD murni 2016, programkan untuk memfokuskan pengguna tempat ini,'' tukas HM Wardan.***

wwwwww