Home > Berita > Umum

Pramuka Penggalang SMPN 2 Bantan Boyong 8 Trofi di Kemah Budaya Jilid II Polbeng

Pramuka Penggalang SMPN 2 Bantan Boyong 8 Trofi di Kemah Budaya Jilid II Polbeng

Pramuka Penggalang SMPN 2 Bantan bersama Bindam foto bersama di depan 8 trofi yang diraih, Ahad (15/1/2023).

Minggu, 15 Januari 2023 22:06 WIB
JUNAIDI USMAN
BENGKALIS, POTRETNEWS.com – Perjuangan adik-adik Pramuka Penggalang dari SMPN 2 Bantan membuahkan hasil. Mereka berhasil memboyong 8 trofi dari 9 lomba yang dipertandingkan pada Kemah Budaya Jilid II yang ditaja Politeknik Negeri Bengkalis (Polbeng). Hasil ini tentunya disambut gembira oleh segenap anggota regu, serta para pengurus dan bina damping (bindam) dari Pramuka Penggalang SMPN 2 Bantan. Bindam Putra (Pa), Adi Mustafa, mengucapkan syukur sekaligus bangga bisa mendidik adik-adik Pramuka di sekolah tersebut.

“Selama ini tak terpikirkan oleh saya hingga titik ini, walaupun baru dua kali mereka mengikuti perkemahan, tapi luar biasa. Walaupun di sana sini terdapat kekurangan, alhamdulillah mereka sangat menghargai saya sebagai pembina mereka,” ucapnya.

Adi juga bersyukur perkembangan signifikan telah ditunjukkan oleh para Pramuka Penggalang di SMPN 2 Bantan. “Karakter mereka yang dahulu agak tidak bisa diatur, alhamdulillah sekarang sudah kompak. Yang dulu tidak peduli sesama, sekarang saling peduli. Perubahan sikap inilah membuat guru, pembina, dan kepala sekolah merasa bangga,” ujar Adi Mustafa dengan wajah haru.

Kebanggaan yang dirasakan Adi semakin besar saat penampilan Pentas Seni yang berlangsung, Sabtu (14/1/2023) malam. Ia mengaku tak mampu mengungkapkan rasa, melihat perjuangan yang telah diberikan oleh para Pramuka Penggalang SMPN 2 Bantan. “Bahkan ada nada suara tangis ke dalam sebagai tanda rasa syukur saya melihat perjuangan dan kehebatan dari adik-adik Pramuka Penggalang ini,” tuturnya.

Ia berharap kedepan, khususnya bagi adik-adik yang mengikuti Kemah Budaya ini, bisa mengembangkan ilmu yang didapat. Menurutnya, ilmu yang dimiliki saat ini harus bisa dibagi dan jangan dipendam saja. “Kepada adik-adik yang saat ini kelas 3, yang akan menjadi alumni, tetap bergabung di SMPN 2 Bantan berbagi pengalaman dengan adik-adiknya. Mari sama-sama berjuang, berikan pengalaman-pengalaman kepada adik-adik supaya pendidikan dan kegiatan Kepramukaan di sekolah kita terus maju dan terus maju,” ajak Adi Mustafa.

Keberhasilan Pramuka Penggalang SMPN 2 Bantan ini tentunya tak terlepas dari peran sang Pemimpin Regu (Pinru), Wafi Wiriawan. Saat ditemui potretnews.com, ia mengucapkan syukur atas hasil yang diraih. Semua itu menurutnya berkat kerja keras semua pihak yang terlibat, mulai dari anggota Pramuka Penggalang, pengurus dan pembina.

Bagi Wafi sendiri, mengikuti kegiatan Pramuka ini sangat mengasyikkan. Meskipun baru 2 kali ikut perkemahan, pertama di halaman SMPN 3 Bantan dan yang kedua di Kemah Budaya Jilid II yang ditaja Polbeng ini, dirinya dan kawan-kawan lain cukup menikmati.

“Kegiatan kepramukaan sangat baik, bisa menambah pengalaman. Apalagi kedua orang tua mendukung saya ikut Pramuka. Saya diingatkan jangan bicara kotor. Saya dapat kawan baru, serta menambah pengetahuan juga tentang budaya Melayu Riau,” ucap Wafi yang didampingi sang Bindam bersama 9 temannya jelang pembongkaran tenda mereka, Ahad (15/01/2023).

Dari keterangan yang diperoleh, pelajar kelas IX SMPN 2 Bantan ini sendiri ternyata memiliki “darah Pramuka” yang mengalir dalam tubuhnya. Wafi merupakan anak kedua dari Muhammad Nazir, peserta Raimuna Daerah (Raida) di Rumbai dan Raimuna Nasional di Jakarta tahun 1992 lalu. Diharapkan prestasi ini nantinya dapat turun kepada sang anak, dan Wafi bisa menorehkan sesuatu yang lebih baik lagi di masa mendatang.

Berikut hasil perjuangan Pramuka Penggalang SMPN 2 Bantan:

1. Juara 1 Pensi

2. Juara 1 Video reportase

3. Juara 1 Bermain Gasing

4. Juara 1 membuat rujak

5. Juara 1 Gurindam

6. Juara 2 masakan Melayu

7. Juara 3 Silat pengantin

8. Juara 3 Rangking 1

***

Kategori : Umum, Bengkalis
wwwwww