Home > Berita > Rohil

Pulau Jemur, Surga Tersembunyi di Rokan Hilir

Pulau Jemur, Surga Tersembunyi di Rokan Hilir

Pulau Jemur di Kabupaten Rokan Hilir yang dikelilingi hamparan pasir putih kekuningan/RIAUPOS

Senin, 14 September 2020 09:23 WIB
Anggi Dwi Safitri

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Salah satu destinasi wisata yang memesona di Provinsi Riau adalah Pulau Jemur. Pulau ini berada di Kecamatan Pasirlimaukapas (Palika), Kabupaten Rokan Hilir (Rohil).

Jarak pulau ini dari Ibu Kota Kabupaten Rohil, yakni Bagansiapiapi kurang lebih 45 mil. Bahkan secara geografis, jarak Pulau Jemur lebih dekat ke negara tetangga, yakni Malaysia daripada ke Pekanbaru, Ibu Kota Provinsi Riau. Karena jaraknya kira-kira 45 mil.

Untuk menuju Pulau Jemur kita harus menggunakan perahu tradisional milik nelayan (pompong) atau dengan menggunakan speedboat melintasi daerah Panipahan dan Bagansiapiapi. Dari Panipahan hanya menghabiskan waktu 3 jam saja, namun bisa lebih lama jika mengendarai perahu tradisional.

”Lama perjalanan ke Pulau Jemur itu 3 jam kalau pakai speedboat, tapi bisa lebih lama kalau pakai pompong, tutur Anton salah satu pengunjung Pulau Jemur saat ditemui potretnews.com, Ahad (13/9/2020).

Di pulau ini tidak ada sampah plastik, yang ada hanya pulau yang dikelilingi hamparan pasir putih kekuningan, dengan hiasan air yang berwarna biru, batu besar, serta pohon yang tumbuh berjajar.

”Pulau Jemur masih sangat asri sekali, dan sampah yang ada di sini hanya sebatas ranting dan daun yang jatuh dari pohon saja," tambah Anton. Selain itu, Pulau Jemur juga dihuni oleh spesies penyu, dan pada musim tertentu penyu-penyu itu akan naik ke pantai untuk bertelur.

”Di sini juga banyak penyu, jadi kalau kita datang saat musim mereka bertelur, maka kita bisa melihat langsung penyu yang sedang bertelur," kata dia.

Pemerintah Rohil hingga saat ini terus mengembangkan objek wisata ini, salah satunya dengan mempermudah akses untuk menuju ke wilayah tersebut.

”Jika Pemerintah daerah terus berusaha mengembangkan objek wisata ini, maka tidak hanya bisa dinikmati oleh turis domestik saja, tapi juga turis mancanegara,” ujarnya. *1

Kategori : Rohil, Umum
wwwwww