Home > Berita > Riau

Corona Masuk Indonesia, Pemprov Riau Siaga dan Tetapkan 7 Rumah Sakit sebagai Rujukan

Corona Masuk Indonesia, Pemprov Riau Siaga dan Tetapkan 7 Rumah Sakit sebagai Rujukan

Ilustrasi. (INTERNET)

Selasa, 03 Maret 2020 13:07 WIB

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Indonesia resmi masuk peta sebaran virus corona jenis baru atau Covid-19, setelah Presiden Jokowi mengumumkan adanya dua kasus di negara ini pada Senin (2/3/2020).

Menindaklanjuti hal itu, Gubernur Riau Syamsuar langsung mengeluarkan Surat Edaran (SE) Siaga terkait peningkatan kewaspadaan penularan virus tersebut.

Kemudian, tujuh rumah sakit di Riau sudah ditetapkan sebagai rumah sakit rujukan untuk penanggulangan wabah Covid-19. Ketujuh rumah sakit tersebut adalah; RSUD Arifin Achmad, RS Ibnu Sina, RS Awal Bros, RS Eka Hospital, RS Santa Maria, RSUD Puri Husada Tembilahan, dan RSUD Dumai.

Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliana Nazir dalam konferensi pers, Selasa (3/3/2020) mengatakan jika ada warga yang terindikasi terkena virus corona akan segera ditangani di tujuh rumah sakit tersebut.

”Jadi kita siapkan 5 rumah sakit di Pekanbaru dan masing-masing 1 rumah sakit di Kota Dumai dan Kabupaten Indragiri Hilir,” kata Mimi didampingi Direktur RSUD Arifin Achmad Nuzelly Husendi, Ketua IDI Riau, Kepala KKP Pelabuhan.

Dikatakan, meski belum ada warga Riau yang positif terjangkit virus corona. Namun, kita (Pemprov Riau, red) melakukan beberapa antisipasi. ***

Berita ini telah terbit di goriau.com dengan judul ”Siaga Virus Corona, Pemprov Riau Tetapkan Tujuh Rumah Sakit Sebagai Rujukan”

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Riau, Pemerintahan
wwwwww