Home > Berita > Riau

Stok Darah di RSUD Kosong, PMI Siak Harap Warga Donor

Stok Darah di RSUD Kosong, PMI Siak Harap Warga Donor

Ilustrasi

Rabu, 05 Desember 2018 22:24 WIB
Sahril Ramadana
SIAK, POTRETNEWS.com  - Persediaan darah di Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD Tengku Rafian Siak, kosong. Karenanya, PMI Kabupaten Siak mengajak warga setempat melakukan donor darah secara sukarela. "Saat ini memang kosong. Khususnya golongan darah A. Kami meminta masyarakat agar mau secara sukarela mendonorokan darah ke UTD RSUD," kata Benny Chairuddin, Wakil Ketua PMI Siak bidang Yansoskes dan Donor Darah kepada potretnews.com, Rabu (5/12/2018).

Selain golongan A, stok golongan darah AB juga kosong. Bahkan kata Benny, golongan daerah AB ini cukup langka ditemukan. "Jadi, apabila ada yang mendonorkan darah golongan AB, tentu sangat berarti," terang Benny.

Dengan itu, Benny mengajak semua pihak dapat peduli dengan kosongnya ketersediaan daerah ini. Seperti ormas, partai politik dan institusi pendidikan.

"Saya berharap semua berperan aktif untuk bergerak melakukan aksi sosial donor darah secara sukarela. Donor darah, selain menjadikan tubuh sehat, juga dapat membantu menyelamatkan pasien yang membutuhkan darah. Setetes darah kita sangat berarti untuk menyelamatkan nyawa orang lain," tutur Benny yang juga direktur RSUD Tengku Rafian Siak.

Benny juga berharap agar keluarga pasien yang telah memakai stok darah dapat segera menggantinya, agar tidak terjadi kekosongan di UTD dan dapat digunakan pasien lain.

"Jadi, jika ingin menyumbangkan darahnya, para pendonor bisa langsung datang ke UTD RSUD. Jika ada donor darah massal, petugas PMI juga langsung datang ke lokasi untuk menjemputnya," ujar Benny. ***

Kategori : Riau, Siak, Umum, Peristiwa
wwwwww