Home > Berita > Inhil

Polemik Uang Kerja Sama Media Tak Dibayarkan oleh Diskominfo Inhil, DPRD Siap Agendakan Rapat Dengar Pendapat

Polemik Uang Kerja Sama Media Tak Dibayarkan oleh Diskominfo Inhil, DPRD Siap Agendakan Rapat Dengar Pendapat

Ilustrasi/Ketua DPRD Indragiri Hilir Dani M Nursalam menjawab pertanyaan wartawan. (foto: internet)

Kamis, 23 Agustus 2018 12:15 WIB
Muhammad Yusuf
TEMBILAHAN, POTRETNEWS.com - Aliansi Wartawan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Provinsi Riau baru-baru ini melayangkan surat permintaan rapat dengar pendapat (RDP) ke DPRD setempat. Langkah tersebut dilakukan dalam rangka memperjuangkan nasib anggaran media yang masih belum cair. ”Langkah tersebut dilakukan untuk memperjuangkan nasib kawan-kawan media. Bayangkan saja, masih banyak media yang berita kerja samanya (berbentuk advertorial, red) tidak cair satu sen pun,” ungkap Zulfadli, salah seorang deklarator aliansi.

Pria yang akrab disapa Zul menyayangkan oknum di Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Diskominfops) terkesan berlaku diskriminatif. Karena berdasarkan pengamatan dia, advertorial media yang wartawannya dekat dengan pejabat Diskominfo, dicairkan dengan cepat. Sedangkan yang tidak, ditunda dengan berbagai alasan.

”Celakanya lagi, sekarang sudah pula keluar pernyataan dalam bentuk pemberitahuan dari salah seorang pejabat Diskominfo tentang penundaan pembayaran dengan alasan ada raaionalisasi anggaran APBD Inhil," tandasnya.

Sementara itu Ketua DPRD Inhil Dani M Nursalam ketika dimintai tanggapannya melalui sambungan telepon seluler Kamis (24/8/2018) mengatakan, dirinya sudah dapat laporan terkait surat usulan RDP dari rekan -rekan wartawan.

”Saya sudah dapat laporan dari salah seorang pimpinan dewan. Dalam waktu dekat ini akan kita bahas dan kita agendakan RDP. Terus terang saya prihatin dengan kondisi yang terjadi,” ujar Dani. ***

wwwwww