Naga Lyla Salut dengan Talenta Musikus Muda Asal Pekanbaru

Naga Lyla Salut dengan Talenta Musikus Muda Asal Pekanbaru

Indra Perdana Sinaga atau lebih dikenal Naga Lyla.

Minggu, 21 Mei 2017 19:42 WIB
JAKARTA, POTRETNEWS.com - Indra Perdana Sinaga atau lebih dikenal Naga Lyla didapuk menjadi salah satu juri pencarian bakat Bintang Panggung Asik 2017. Ia pun memberikan apresiasi besar terhadap ajang pencarian bakat musik yang dimenangkan Freza, peserta asal Pekanbaru, Riau. Bagi Naga Lyla, Bintang Panggung Asik 2017 ini bisa menjadi alternatif bagi masyarakat untuk mengekspresikan karyanya. Diyakininya bahwa di Indonesia akan banyak lahir musisi-musisi berbakat.

"Ini ajang keren banget, disupport dengan media yang luar biasa juga. Ini membuktikan bahwa Indonesia punya banyak sekali yang punya bakat luar biasa," terang Naga Lyla di Studio 1 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, pada Jumat (19/5/2017) malam.

Lewat ajang pencarian bakat ini, membuka mata pelantun lagu Magic itu bahwa generasi muda saat ini memiliki kreativitas yang sangat tinggi. Terbukti dari 5 ribu video yang masuk untuk audisi ajang pencarian bakat tersebut.

"Gila generasi musik Indonesia. Perkembangannya semakin luar biasa, mungkin karena akses referensi semakin mudah. Semua rata-rata (peserta) multi talenta semua, jago alat musik, dan digital," kata Naga Lyla lagi, dilansir potretnews.com dari liputan6.com.

Ditemui di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (10/11), Naga mengaku sebelumnya ingin melakukan syuting outdoor karena ada beberapa pariwisata yang disebutkan dalam lirik. “Susah dapatkan ekspresi aktingnya juga," aku Naga.

Naga Lyla berharap ajang serupa akan selalu ada di setiap tahunnya. Agar regenerasi musik Indonesia bisa terus berjalan. "Mudah-mudahan bisa konsisten tahun depan ada lagi karena akan lebih banyak lagi teman-teman kreatif di luar sana." ***

Editor:
Fanny R Sanusi

wwwwww