Home > Berita > Riau

Mubes Perguruan Pencak Silat Kumango di Pekanbaru Pilih Kurniawan sebagai Ketua Umum, Tetapkan Tony Werdiansyah Jadi Ketua Dewan Pembina

Mubes Perguruan Pencak Silat Kumango di Pekanbaru Pilih Kurniawan sebagai Ketua Umum, Tetapkan Tony Werdiansyah Jadi Ketua Dewan Pembina

Tony Werdiansyah (pakai peci hitam/di tengah) foto bersama dengan peserta usai Mubes VI PPS Kumango di Pekanbaru. (foto: istimewa)

Senin, 17 April 2017 09:45 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Perguruan Pencak Silat (PPS) Kumango yang merupakan silat asli dari ranah Minang yang diturunkan dari Syekh Abdul Rahman tepatnya di Kenegerian Kumango Kabupaten Tanahdatar yang berpusat di Kota Pekanbaru, Riau, telah melaksanakan musyawarah besar (mubes) VI pada hari Minggu (16/4/2017) bertempat di Surau Kumango Jalan Hang Tuah Kelurahan Bencahlesung Kecamatan Tenayanraya Kota Pekanbaru.

Mubes Kumango dihadiri oleh Guru Besar Silat Kumango H Murkan, Ketua Umum PPS Kumango Tony Werdiansyah SSi, Ketua Dewan Pelatih Kurniawan ST, Dewan Pendekar Mufran SE dan utusan cabang-cabang yang berjumlah 44 orang.

Dalam siaran pers yang dikirimkan panitia ke redaksi potretnews.com dijelaskan, mubes diselenggarakan dalam rangka memilih Ketua Umum PPS Kumango masa bakti 2017-2022 dan menetapkan ketua dewan pembina, ketua dewan pendekar dan koordinator pelatih.

Melalui sambutan terakhirnya selaku Ketua Umum PPS Kumango Tony Werdiansyah menyampaikan bahwa selama 7 tahun kepengurusan yang dipimpinnya mengalami pasang surut dan dinamika baik didalam perguruan maupun dengan kegiatan eksternal perguruan.
Namun satu hal yang menjadi kebanggaan PPS Kumango adalah dengan diterbitkannya beberapa buku yang ditulis oleh almarhum Ferry Lesmana (Ketua Dewan Pendekar PPS Kumango) antara lain, Buku Panduan Pencak Silat Indonesia jilid 1, jilid 2 dan jilid 3 serta Buku Silat Kumango-Belubus. Hal ini adalah suatu karya dan peninggalan yang sangat penting dan bermanfaat baik bagi seluruh anggota PPS Kumango maupun bagi pesilat-pesilat di Indonesia dan dunia pada umumnya.

Guru Besar Silat Kumango H Murkan dalam pengarahannya menyampaikan sangat banyak prestasi yang diraih selama kepengurusan 2010-2017 di antaranya PPS Kumango selalu menjuarai berbagai kejuaraan baik ditingkat Kota Pekanbaru, Provinsi Riau bahkan tingkat nasional. Terutama dalam iven PON, atlet-atlet PPS Kumango selalu mewakili Provinsi Riau dan mendapatkan prestasi yang gemilang.
Murkan juga menyampaikan terima kasih kepada Tony Werdiansyah yang telah memimpin perguruan selama kurun waktu 7 tahun terakhir dan berharap kedepan PPS Kumango lebih baik dan lebih berprestasi.

Dalam acara mubes terdapat 3 usulan nama dari peserta yakni Kurniawan ST, Mufran SE dan Nopi. Namun sebelum proses pemilihan, Nopi yang merupakan anak kandung Guru Besar PPS Kumango menyatakan dirinya belum siap untuk dicalonkan. Namun ke depan Nopi akan mempersiapkan dirinya sematang mungkin sehingga betul-betul bisa memimpin perguruan dengan baik. Kejadian diatas mendapat apresiasi yang tinggi dari peserta mubes karena Nopi menampilkan jiwa kesatrianya.

Oleh karena Nopi mengundurkan diri dari pencalonan maka 2 kandidat yang ada dilaksanakan pemilihan secara langsung dan tertutup melalui pemungutan suara. Setelah dilaksanakan pemungutan suara, maka diperoleh hasil Kurniawan 23 suara, Mufran 20 suara dan 1 suara abstain. Sehingga pimpinan Mubes Tony Werdiansyah memutuskan Kurniawan, ST menjadi Ketua Umum PPS Kumango masa bakti 2017-2022.

Di dalam mubes juga ditetapkan Ketua Dewan Pembina PPS Kumango adalah Tony Werdiansyah, Ketua Dewan Pendekar Edi dan Koordinator Pelatih Syafrizal. Ketua Umum terpilih beserta ketua dewan pembina, ketua dewan pendekar dan koordinator menjadi tim formatur yang akan menyusun komposisi dan personalia kepengurusan dalam waktu 1 bulan kedepan.

Mubes juga menetapkan Pengukuhan dan Pelantikan PPS Kumango dilaksanakan pada Bulan Ramadan 1438 H dan akan mengundang Ketua IPSI Kota Pekanbaru dan Ketua IPSI Provinsi Riau. (rls)

Editor:
Muhamad Maulana



wwwwww