Rumah Kakek Atang di Jalan Bahorok Kecamatan Pinggir Bengkalis Hangus dan Rata dengan Tanah

Rumah Kakek Atang di Jalan Bahorok Kecamatan Pinggir Bengkalis Hangus dan Rata dengan Tanah

Petugas Pemadam Kebakaran Kecamatan Pinggir dan Bhabinkamtibmas Desa Pinggir berupaya memadamkan api yang menghanguskan kediaman Kakek Atang.

Selasa, 29 November 2016 15:51 WIB
DURI, POTRETNEWS.com - Hanya dalam waktu 20 menit, api membakar rumah Kakek Atang, warga Jalan Bahorok RT 05/RW 03, Dusun Jaya Mukti, Desa Pinggir, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, Riau, hingga rata dengan tanah. Kejadian Selasa (29/11/2016) sekitar pukul 08.30 WIB itu diduga berasal dari kabel listrik yang mengalami korsleting. Sehingga api dengan sangat cepat menghanguskan rumah yang berbahan kayu tersebut sebelum tim pemadam kebarakan tiba di lokasi.

Mirisnya lagi, hanya 1 unit televisi yang dapat diselamatkan, sementara surat-surat dan barang lainnya tak dapat diselamatkan dari peristiwa tersebut. Regu damkar yang datangpun hanya dapat memadamkan sisa bangunan yang masih ada titik api.

Kapolsek Pinggir Kompol Ade Zamrah melalui Bhabinkamtibmas Desa Pinggir Bripka Sutopo yang saat itu ada di lapangan menyebutkan Kakek Atang sendiri cukup kaget saat api besar sudah melahap sebagian besar rumahnya.

"Saat itu pemilik rumah Kakek Atang sedang di belakang membuat kandang ayam. Sementara istrinya sedang berbelanja dikedai. Tiba-tiba saja Kakek Atang melihat api sudah naik keatas rumah yang berasal dari dalam kamar," ujar Bripka Sutopo sebagaimana dikutip potretnews.com dari GoRiau.com.

Editor:
Hanafi Adrian

Kategori : Peristiwa, Umum, Bengkalis
wwwwww