Home > Berita > Riau

Cuaca Berpotensi Ekstrem Pekan Depan, Warga Riau Diimbau Lebih Berhati-hati

Cuaca Berpotensi Ekstrem Pekan Depan, Warga Riau Diimbau Lebih Berhati-hati

Ilustrasi.

Sabtu, 12 November 2016 07:25 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com – Potensi cuaca ekstrem yang mengakibatkan terjadinya bencana banjir, longsor, dan lainnya diprediksi akan terjadi dalam pertengahan November 2016. Warga pun diimbau selalu mewaspadai kondisi cuaca ekstrem tersebut. BACA JUGA:

. Hujan Badai Landa Pekanbaru, Kanopi Ruko Terbang Nyaris Tewaskan Tukang Becak

Deputi Bidang Meteorologi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Yunus S Swarinoto menjelaskan, potensi cuaca ekstrem disebabkan kondisi dinamika atmosfer yang lembap, basah, pemanasan yang tinggi, serta kondisi lokal yang kuat mengakibatkan terjadinya peningkatan kejadian bencana hidrometeorologi di beberapa wilayah di Indonesia.

Beberapa wilayah itu yakni Bandung, Aceh, tanah longsor di Garut, serta angin kencang di Kalimanatan Selatan.

Kejadian serupa tersebut, kata Yunus, diprediksi kembali terjadi pada 13–20 November 2016. Sebaran titiknya antara lain Sumatera dan Jawa yang akan mengalami pertumbuhan awan hujan. Bahkan diperkirakan potensi hujan lebat disertai kilat dan angin kencang akan terus meningkat.

”Masyarakat diimbau berhati-hati dan waspada ketika beraktivitas di luar, hujan lebat dengan durasi singkat pada sore hari yang dapat menyebabkan genangan,” demikian dalam keterangan sebagaimana dikutip potretnews.com dari okezone.com, Jumat (11/11/2016).

Beberapa wilayah yang akan diperkirakan mengalami hujan lebat yaitu Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Sumatera Selatan, Bengkulu, Bangka Belitung, Kepulauan Riau, Banten, Jawa Barat, Jabodetabek, Jawa Tengah, Jawa Timur, Yogyakarta, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Utara. Hujan lebat dengan durasi singkat pada sore hari akan dapat mengakibatkan berbagai macam bencana seperti tanah longsor, banjir bandang, genangan, pohon tumbang, dan jalan licin. ***

Editor:
Fanny R Sanusi

wwwwww