Dicari Sehari Semalam, Tukang Cat Jembatan Leighton III yang Tenggelam di Sungai Siak Akhirnya Ditemukan

Dicari Sehari Semalam, Tukang Cat Jembatan Leighton III yang Tenggelam di Sungai Siak Akhirnya Ditemukan

Korban ketika dilakukan evakuasi oleh pihak kepolisian dan Basarnas, Minggu (21/8/2016) sore. (foto: riaupos.co)

Senin, 22 Agustus 2016 00:38 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Setelah melakukan pencarian selama satu hari satu malam oleh Basarnas dan pihak kepolisian dengan dibantu warga, akhirnya Joko (29) seorang tukang cat Jembatan Leighton (Siak) III yang tenggelam di Sungai Siak, Sabtu (20/8/2016) sore ditemukan. Korban merupakan warga Bangkinang yang sehari-hari bekerja sebagai tukang cat di jembatan Siak III pergi menyeberang dengan berenang bersama dua orang temannya bernama Sudirman (29) dan Riko Adrianto (30) sekira pukul 17.15 WIB.

"Korban selesai kerja mengecat jembatan langsung berenang menuju arah RSDC. Tiba-tiba dari belakang korban berteriak dan menghilang setelah dibantu oleh dua orang temannya menggunakan bambu," ujar Kapolsek SKP AKP Didi Antoni, Minggu (21/8/2016) sore saat dijumpai di lokasi kejadian.

Setelah dilakukan pencarian oleh pihak kepolisian, Basarnas dan warga sekitar, akhirnya korban ditemukan dalam keadaan mengambang tidak jauh dari lokasi kejadian sekitar pukul 17.30 WIB. Karena hampir 24 jam berada di dalam air, membuat tubuh korban yang sudah mengambang mengeluarkan bau yang tidak sedap.

"Korban langsung kita bawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad untuk dilakukan visum, dan jenazah korban langsung kita serahkan dengan pihak keluarga," ujar kapolsek.

Editor:
Farid Mansyur

Sumber:
Riaupos.co

Kategori : Pekanbaru, Peristiwa
wwwwww