Home > Berita > Siak

Banyak Warga Tempatan di Perawang yang Melamar Kerja ke PT Indah Kiat tapi Tak Kunjung Dipanggil

Banyak Warga Tempatan di Perawang yang Melamar Kerja ke PT Indah Kiat tapi Tak Kunjung Dipanggil

Ilustrasi.

Sabtu, 14 Mei 2016 15:48 WIB
PERAWANG, POTRETNEWS.com - Sejumlah warga Kampung Pinang Sebatang meminta agar pihak perusahaan di wilayah Kecamatan Tualang Kabupaten Siak Provinsi Riau untuk memprioritaskan masyarakat setempat dalam perekrutan tenaga kerja (naker). Pasalnya, tenaga kerja lokal masih banyak yang menganggur meski ada perusahaan besar yang beroperasi di Perawang, di antaranya PT Indah Kiat Pulp & Paper (IKPP).

“Tenaga kerja lokal di Kampung Pinang Sebatang tidak diperhatikan perusahaan PT IKPP. Lamaran kerja yang masuk di perusahaan tidak diterima,” keluh salah satu warga Pinang Sebatang Tito.

Menurut Tito bahwa Kampung Pinang Sebatang yang terdekat, namun perhatian pihak perusahaan PT IKPP untuk tenaga kerja lokal tidak ada.

Sementara Penghulu Pinang Sebatang Kecamatan Tualang Bambang Saputra membenarkan warganya kembali mengeluhkan terkait lapangan kerja di perusahan PT IKPP.

“Kerap kali warga mengeluhkan tidak diterima bekerja di PT IKPP. Seharusnya perusahaan memperhatikan tenaga kerja tempatan, sebagaimana yang diamanahkan Perda Siak tentang Tenaga Kerja Lokal,” katanya.

Dia berharap agar PT IKPP benar-benar memperhatikan tenaga kerja lokal. Karena banyak warga Pinang Sebatang yang melamar ke perusahaan tersebut, namun tidak ada panggilan kerja.

Pihak perusahaan melalui Humas PT IKPP Armadi SE saat dikonfirmasi menyampaikan perusahaan tetap memprioritaskan tenaga kerja lokal. Dan juga perusahaan juga bekerja sama dengan Pemerintah Kecamatan Tualang dalam merekrut tenaga kerja tempatan.

“Perusahaan tetap memprioritaskan tenaga kerja lokal. Penerimaan tenaga kerja juga telah disampaikan ke pemerintah kecamatan,” ujarnya. ***

Editor:
Mukhlis

Sumber:
Riaupos.co

Kategori : Siak, Umum
wwwwww