Home > Berita > Inhil

Luar Biasa, Alumni Tahun 1982 hingga 2015 Hadir di Peringatan Isra Miraj MAN Tembilahan

Luar Biasa, Alumni Tahun 1982 hingga 2015 Hadir di Peringatan Isra Miraj MAN Tembilahan

Suasana Peringatan Isra Miraj di MAN Tembilahan.

Minggu, 24 April 2016 15:18 WIB
Yusuf
TEMBILAHAN, POTRETNEWS.com - Ikatan Alumni Madrasah Aliyah Negeri (Ika MAN) Tembilahan, melaksanakan acara Isra Miraj dalam rangka memperetat tali silaturrahim akumni yang dilaksanakan Sabtu (23/4/2016) di sekolah MAN yang beralamat di Jalan Pelajar Temilahan, Ibu Kota Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau. Tampak hadir pada acara tersebut para alumni mulai dari tahun 1982 hingga hingga 2015. H Mursidi, ketua alumni yang merupakan angkatan 1984 dalam sambutannya berharap acara seperti ini dapat dilaksanakan untuk setiap tahun dan ini agar jadi satu agenda wajib ke depan.

"Malah kita berkeinginan ke depan untuk membuat acara buka bersama dan pelaksanaan ibadah kurban. Sehingga kebersamaan dan silaturahmi semakin kuat dalam rangka untuk memberikan sumbangsih demi kemajuan MAN Tembilahan," katanya.

Selain itu kepengurusan juga berkeinginan untuk memiliki gedung sekretariat sendiri dalam rangka memudahkan aktivitas organisasi. Karena setakat ini berbagai kegiatan masih sangat tergantung dengan sekolah MAN.

Sementata iti Kepala MAN Tembilahan Drs H Afrizal MAN dalam sambutannya menceritakan perkembangan sekolah dari masa ke masa. Sekolah ini sudah mulai berdiri dari tahun 1979 tepatnya 30 Mei. Sedangkan gedung sekolah MAN, baru di tempati 1983.

"Dari tahun ke tahun perkembangan MAN Tembilahan sungguh sangat luar biasa. Saat ini siswa menuntut ilmu di sekolah ini sekitar 900 siswa lebih. Mereka yang menamatkan pendidikan tahun ini 300 lebih," jelasnya.

Untuk itu pihaknya akan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan, meski saat ini MAN memiliki akreditasi A. "Peran alumni sangat diperlukan untuk kita dalam rangka peningkatan mutu pendidikan," ujarnya.

Dalam pemberian tausiah panitia menghadirkan tiga orang alumni, yang pertama Ustadz Jarkasi SAg, Ustad Surya As'ad dan Dr H Sofyan Sauri, Kepala Pengadilan Medan. Di antara materi yang mereka sampaikan adalah mempersiapkan generasi Islami dalam rangka menyongsong era teknologi dan globaliasi. ***

Kategori : Inhil, Umum
wwwwww