Di Pemkab Pelalawan Lebih Banyak Pegawai daripada Bangku, Bupati Harris Segera Lakukan Rotasi

Di Pemkab Pelalawan Lebih Banyak Pegawai daripada Bangku, Bupati Harris Segera Lakukan Rotasi

Bupati Pelalawan, HM Harris

Selasa, 22 Maret 2016 09:59 WIB

PANGKALAN KERINCI, POTRETNEWS.com - Bupati Pelalawan, HM Harris, menyampaikan wacana rotasi PNS di lingkungan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemda. Rencana mutasi para abdi negara ini akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Menurut Bupati Harris, rotasi PNS sebenarnya telah lama direncanakan, melihat penumpukan di ibukota kabupaten. Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di mutasi melingkupi bidang teknis, pendidikan, hingga kesehatan.

Setiap instansi yang memiliki PNS melebihi kapasitas kemungkinan besar akan dipindahkan ke kecamatan-kecamatan, seperti kantor camat, sekolah, puskesmas, hingga Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD).

"Dalam waktu dekat ini. Setelah honorer dievaluasi, menyusul PNS akan dimutasi lagi. Kita ingin semuanya penyegaran," ungkap Harris, Selasa (22/3/2016).

Dikatakannya, jumlah PNS yang melebihi kapasitas tidak efisien dan efektif dalam menjalankan program kerja. Belum lagi jumlah pegawai honorer yang melewati kebutuhan, alhasil banyak pegawai yang "menganggur" tapi menerima gaji setiap bulan.

"Saking berlebihnya, lebih banyak orang dari pada bangku di satu kantor. Ini tak bisa dibiarkan," pungkasnya. ***

(wawan setiawan)
Sumber:tribunpekanbaru.com
wwwwww