Home > Berita > Inhil

Cegah DBD, RT Harus Jadi Teladan dalam Gerakan Kebersihan Lingkungan

Minggu, 13 Maret 2016 19:55 WIB
Advertorial
cegah-dbd-rt-harus-jadi-teladan-dalam-gerakan-kebersihan-lingkunganSekdakab Inhil Said Syarifudin saat meneteskan vaksin polio di Kecamatan GAS, Selasa (8/3/2016).
TEMBILAHAN, POTRETNEWS.com - Musim penghujan yang terjadi saat ini harus dicermati oleh masyarakat dengan menjaga kebersihan lingkungan. Karena kalau dibiarkan, nantinya tumpukan sampah itu, bisa menjadi sarang nyamuk penyebab DBD. "Tolong dijaga kebersihan lingkungan sekitar kita, jangan ada tumpukan sampah yang dapat yang jadi sarang nyamuk," ujar Sekda Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, H Said Syarifuddin dalam sebuah acara di Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS), belum lama ini.

Sekda berpendapat, jangan sampai karena keengganan menjaga kebersihan lingkungan, nanti malah menimbulkan kerugian yang lebih besar. Apalagi kejadian seperti ini terus terjadi berulang-ulang.

Untuk itu ia mengimbau kepada Ketua RT Untuk mengkoordinir warga untuk melaksanakan kegiatan gotong royong dalam membersihkan lingkungan. "RT diminta untuk jadi contoh dalam menjaga kebersihan lingkungan," imbuhnya. (adv/pemkab/suf)

Kategori : Inhil, Umum, Pemerintahan
wwwwww