Home > Berita > Inhil

Inilah Seabrek Persoalan Inhil yang Diserap Politisi Senayan

Inilah Seabrek Persoalan Inhil yang Diserap Politisi Senayan

Intsiawati Ayus.

Senin, 21 Desember 2015 22:39 WIB
Usuf
TEMBILAHAN, POTRETNEWS.com - Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Riau, HM Wardan kepada Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Intsiawati Ayus menyampaikan kondisi infrastruktur di daerah ini yang memerlukan perhatian dan bantuan dari pemerintah pusat. "Seperti infrastruktur jalan provinsi yang saat ini berubah menjadi ruas jalan nasional dan tentunya memerlukan perhatian dan bantuan pemerintah pusat," papar Bupati Inhil HM Wardan saat pertemuan dengan Intsiawati Ayus yang berlangsung di aula kantor bupati, Senin (21/12/2015).

Bupati mengemukakan, ruas jalan lainnya yang meski mendapat perhatian penuh adalah ruas jalan dari Kabupaten Inhu-Inhil dan ruas jalan menuju akses Pelabuhan Samudera Kuala Enok.

Selain itu Wardan menyampaikan kondisi perkebunan kelapa yang saat ini banyak mengalami kerusakan dan memerlukan penanganan segera. Lebih 70 persen masyarakat Inhil bergantung dengan hasil komoditas tanaman kelapa ini.

"Kelapa adalah urat nadi perekonomian masyarakat Inhil. Saat perkebunan rusak seperti sekarang, putaran ekonomi jadi melambat, dan daya beli masyarakat turun drastis," jelas Wardan.

Persoalan lainnya adalah masalah krisis listrik yang masih mendera daerah ini. Imbas tentu kepada kepentingan publik. "Maka, dari ajang ini diharapkan dapat menjadi fasilitasi untuk menyampaikan aspirasi masyarakat ini kepada pemerintah pusat," harapnya.

Anggota DPD RI asal Riau Intsiawati Ayus menyebutkan, kedatangannya ini memang dalam rangka mendengarkan dan menyerap aspirasi masyarakat Riau, khususnya Kabupaten Inhil. " Aspirasi yang diperoleh ini akan dibahas bersama dengan pihak terkait dan agar dapat dibantu oleh pemerintah pusat," jelasnya. ***

Kategori : Inhil, Politik
wwwwww