Dua Hari Pasca-Terbakar, Tim Labfor Medan Akhirnya Masuki Plaza Sukaramai-Ramayana

Dua Hari Pasca-Terbakar, Tim Labfor Medan Akhirnya Masuki Plaza Sukaramai-Ramayana

Tim Labfor dari Medan saat briefing sebelum masuk ke dalam Plaza Sukaramai-Ramayana. (foto: goriau.com).

Kamis, 10 Desember 2015 10:53 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Tiga Anggota Tim Labfor (Laboratorium Foresnik) Kota Medan, kepolisian dan regu pemadam kebakaran (damkar), Kamis (10/12/2015) siang, akhirnya masuk ke dalam Pusat Perbelanjaan Plaza Sukaramai-Ramayana Pekanbaru, Riau, yang terbakar hebat selama dua hari belakangan. Usai mendarat di Pekanbaru, Rabu tadi malam, Tim Labfor beranggotakan tiga orang ini langsung bertolak pusat perbelanjaan eks Pasar Pusat, untuk melihat kondisi terkini bangunan berlantai tiga tersebut. Kemudian siang ini, tim tersebut masuk ke dalam untuk proses penyelidikan, tepat sekitar pukul 10.30 WIB.

"Ada anggota polisi, regu damkar dan juga Tim Labfor akan masuk, ini kita sedang siap-siap," ujar ujar Kepala Dinas Penanggulan Bencana dan Pemadam Kebakaran (PBPK) Kota Pekanbaru Burhan di lokasi kebakaran. "Tadi pagi juga regu damkar kita sudah menyisir sebagian, untuk melihat apakah gedung sudah cukup aman dimasuki," sambungnya.

Menurut informasi, tim ini masuk ke dalam untuk melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran, darimana asal api bermula, dan juga menyisir apakah ada korban jiwa yang tak sempat menyelamatkan diri pada saat musibah kebakaran itu terjadi.

Pantauan di lokasi, mereka turut membawa masuk berbagai peralatan penyelidikan. Mereka juga melengkapi diri dengan alat keamanan seperti sepatu boot, helm, kacamata pelindung, senter dan sebagainya. Tempat pertama yang disisir adalah lantai satu Plaza Sukaramai. ***

(Farid Mansyur)
Kategori : Pekanbaru, Peristiwa
Sumber:GoRiau.com
wwwwww