Ini Pilihan Pakaian untuk Laki-Laki Dewasa Agar Terlihat Modis

Jum'at, 09 September 2022 20:46 WIB
ini-pilihan-pakaian-untuk-lakilaki-dewasa-agar-terlihat-modisSumber foto: https://images.pexels.com/photos/3777556/pexels-photo-3777556.jpeg?auto=compress&cs=tinysrgb&w=1260&h=750&dpr=2

Usia tentu tak menghalangi seseorang untuk senantiasa tampil modis dan kekinian. Terutama bagi Anda yang senang bepergian atau bertemu orang di luar. Memiliki gaya yang sesuai dengan usia tentu akan memberikan kesan tersendiri dan nilai plus untuk Anda. Istilah OOTD (Outfit of the Day) pun kian popular karena ternyata cara berpakaian dapat mendongkrak suasana hati seseorang. Hal ini divalidasi oleh sekelompok peneliti di luar yang menyatakan bahwa pakaian bisa ikut mengubah perasaan seseorang.

Untuk itu, memilih outfit yang pas ketika beraktivitas sehari-hari menjadi penting dilakukan. Jika Anda seorang bapak misalnya, pilihlah pakaian untuk laki-laki dewasa yang sesuai dengan kepribadian Anda. Berhati-hatilah agar jangan sampai penampilan Anda justru terlihat mirip dengan ABG kekinian.

Pilihan Pakaian yang Cocok untuk Pria Dewasa

Aneka macam model pakaian atau fashion untuk pria dewasa kini tersedia di pasaran. Mulai dari kemeja dan jas untuk acara formal, kaos dan jeans untuk acara kasual, ataupun jenis lainnya banyak berseliweran di sekitar Anda. Namun jangan asal pilih, karena mengenakan pakaian yang sesuai dengan waktu, acara, atau lingkungan tempat Anda beraktivitas akan sangat berpengaruh.

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/09092022/potretnewscom_tlz9g_2441.jpgPolo Shirt (Sumber: bak_photography – Getty Images Signature)

Salah satunya adalah dengan memakai polo shirt ketika sedang olahraga. Blibli menyediakan berbagai pilihan polo shirt yang cocok dan terlihat modis dan elegan. Anda bisa membeli di Blibli dengan memilih terlebih dahulu melalui link https://www.blibli.com/jual/polo-shirt-olahraga. Dengan potongan yang cenderung pas di badan serta aneka macam bahan sesuai selera, Anda bisa menemukan banyak jenis polo shirt berkualitas dengan harga terjangkau di sini.

Sebagai marketplace terpercaya yang hadir sejak 2011, Blibli memiliki jutaan macam barang yang dapat memenuhi kebutuhan Anda. Proses transaksinya pun begitu mudah dan didukung oleh berbagai metode pembayaran yang dapat Anda tentukan sesuai keinginan. Ingat untuk senantiasa mengecek promo atau program gratis ongkir yang sangat akan menguntungkan ketika bertransaksi, seperti saat sedang berburu polo shirt incaran Anda.

Cara Padu Padan Polo Shirt agar Tampak Modis

Polo shirt sendiri pada awalnya adalah baju yang lazim digunakan oleh para atlet polo ketika bertanding. Ciri khasnya adalah kerah pada bagian leher, kebanyakan berlengan pendek, wala ada juga yang berlengan panjang, dan bukaan berbentuk V yang dilengkapi kancing pada bagian dada atas.

Material yang digunakan pun begitu beragam, mulai dari katun rajut, pique, silk atau sutra, wool, dan lainnya. Ukurannya dibuat sedikit lebih pas dengan badan dibanding kaos atau kemeja pada umumnya. Hal ini lalu menjadi nilai tambah karena polo shirt dapat mempertegas postur tubuh pemakainya. Baju ini cocok disebut sebagai pakaian untuk laki-laki dewasa.

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/09092022/potretnewscom_dg9bj_2442.jpg
Padu Padan Polo Shirt (Sumber: ANTHONY SHKRABA – Pexels)

Walaupun peruntukkan awalnya adalah sebagai outfit olahraga, kenyataannya polo shirt juga cocok untuk dikenakan dalam berbagai acara. Seperti ketika bersantai bersama keluarga, bertemu dengan teman atau kerabat, hingga acara kasual lainnya. Berikut beberapa rekomendasi gaya dan ootd polo shirt yang akan menunjang penampilan Anda untuk tampak lebih modis dan kekinian sesuai usia.

● Kenakan bersama training pants atau celana jogger dan sepatu olahraga, maka tampilan sporty akan segera didapatkan. Anda pun siap untuk berolahraga dengan penuh gaya.

● Pasangkan dengan celana jeans agar menimbulkan kesan kasual dan santai. Dengan gaya ini, Anda siap untuk pergi ke pusat perbelanjaan ataupun sekadar bersantai di kafe dengan teman atau keluarga.

● Lain lagi jika baju ini dipadukan dengan celana berbahan kain yang lebih formal, maka style Anda pun akan terkesan lebih rapi dan dewasa. Membuat Anda siap untuk bersosialisasi di luar kantor bersama kolega maupun klien.

● Tak lupa, polo shirt pun cocok untuk dikenakan bersama celana pendek atau celana bermuda. Gaya ini sangat pas bagi Anda yang sedang berlibur tetapi tetap ingin terlihat modis. ***

Kategori : Serbaneka
wwwwww